Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

NMAX Baru Bikin Honda Gerah, PCX Terbaru Disiapkan 'Serang Balik'

Honda PCX rendering.
Sumber :
Ist

100kpj – Yamaha baru saja merilis produk anyar dari skutik bongsornya, All New NMAX. Motor terlaris Yamaha itu akhirnya datang usai ditunggu banyak loyalisnya.

Yamaha belakangan menjual NMAX terbaru dengan harga sama dengan penantangnya, Honda PCX 150, yakni mulai Rp29,5 juta on the road Jakarta.

Ternyata apa yang dilakukan Yamaha membuat Honda gerah. Terbukti, kabar terbaru menyebutkan kalau jenama berlogo sayap mengepak itu tengah mempersiapkan PCX terbaru yang digadang-gadang siap hadir tak lama lagi.



Dikutip GreatBiker, Selasa 21 Januari 2020, Honda dilaporkan seakan tak mau ketinggalan dengan kompetitornya itu. Seperti diketahui, NMAX terbaru datang dengan banyak penyegaran, mulai dari desain yang lebih mewah, mesin yang mendapat sentuhan ulang, hingga banjir fitur kekinian.



Salah satunya adalah Y-Connect dan kontrol traksi. Di atas kertas, Yamaha juga lebih unggul berkat pembenaman sistem katup variabel VVA yang membuat akselerasi motor ini mampu berjalan konsisten, baik di putaran menengah, bawah, hingga atas.

Sementara Honda, pabrikan asal Jepang itu dikabarkan bakal menggunakan mesin baru pada PCX, dan akan menambah jumlah katup dari dua menjadi empat. Volume kapasitas silinder juga bakal ditambah menjadi lebih besar, namun dengan stroke yang lebih pendek.



Poin menarik lainnya, seorang sumber yang dekat dengan permasalahan ini mengatakan kalau All New PCX akan menggunakan rangka terbaru. Hal ini mengacu pada frame eSAF yang digunakan pada Beat dan Genio, yang membuatnya lebih ringan delapan persen dari bobot edisi lama.

Prinsip-prinsip rangka baru inilah yang kemudian akan diterapkan pada PCX terbaru. Karena bakal membuatnya lebih ringan, mudah dikendalikan, dan pastinya jauh lebih irit bahan bakar.

Adapun fitur seperti Honda HSTC atau sistem Kontrol Traksi yang digunakan di Forza 300, sangat mungkin akan dibekali pada PCX terbaru. Tetapi kemungkinan, produksi baru akan dilakukan 2021 mendatang.

Baca Juga: Triumph 'Made in India' Mulai Diuji Coba, Harganya Murah

Berita Terkait
hitlog-analytic