Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Murah tapi Keren, Ini Daftar Harga Motor Benelli per Oktober 2019

Benelli 502c dan Leoncino 250 resmi dirilis di GIIAS 2019.

100kpj – Industri roda dua merupakan sektor bisnis paling dinamis. Kini, bukan hanya produk lansiran Jepang saja yang banyak diminati konsumen. Sebab, pabrikan sepeda motor asal negara lain mulai berani menghadirkan produk berbanderol murah dengan kualitas yang tak kalah baiknya. Salah satunya, Benelli.

Jenama blasteran Italia-Cina tersebut memiliki line-up produk yang terbilang lengkap. Mulai dari skuter matik, cafe race, sport, adventure, hingga bobber. Soal harga, motor buatan Benelli jauh lebih murah dibandingkan motor garapan Jepang dengan spesifikasi yang sama.

Benelli Evo 200

Produk termurah mereka berasal dari segmen cafe race, yakni Motobi 152. Tunggangan bertubuh ramping itu memiliki ciri ekor yang menyerupai buntut tawon, serta setang kendali yang agak ke bawah layaknya motor cafe race pada umumnya. Kendati tampilannya keren, kuda besi berkapasitas mesin 150cc itu hanya dibanderol mulai dari Rp20 jutaan.

Motobi 152

Mereka juga menjual motor bobber gagah bernama Motobi 200 EVO yang hanya dipasarkan senilai Rp33 jutaan. Harga tersebut tentu sangat menarik untuk ukuran motor bobber berkapasitas mesin 200cc. Kemudian ada naked bike bernama Leoncino dengan dua varian mesin, yakni 250cc dan juga 500cc. Keduanya juga dibanderol dengan harga terjangkau.

Biar tidak penasaran lagi, berikut kami sajikan daftar harga motor Benelli terbaru:

Berita Terkait
hitlog-analytic