Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Boncengan Berlima, Ini Motor yang Dipakai Satu Keluarga Tewas di Malam Tahun Baru

Perlintasan Kereta Api tanpa palang
Sumber :

100kpj – Ada sederet kasus kecelakaan pada malam tahun baru, salah satunya yang menjadi sorotan adalah tewasnya satu keluarga yang tertabrak kereta api Tawang Alun di Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu 31 Desember 2022.

Satu keluarga itu menggunakan sepeda motor jenis matik, berboncengan dengan jumlah 5 orang yang terdiri dari ayah, ibu, dan tiga orang anak. Mereka meninggal di tempat saat motornya tertabrak kereta api hingga terseret.

Kasi Humas Polres Pasuruan Kota, Iptu Merdhania Pravita Shanty mengatakan, mereka berboncengan menaiki satu unit sepeda motor saat berangkat dari rumah untuk menuju kediaman saudaranya di Desa Kasuruan.

Motor tersebut adalah Honda Vario dengan pelat nomor N 2977 VH. Tidak diketahui persis tahun produksi, atau tipe dari motor matik buatan PT Astra Honda Motor tersebut.

Mengutip dari beberapa sumber, motor matik buatan lokal itu pertama kali hadir 2006 dengan bagasi yang lebih luas dari pesaingnya, di mana pada saat itu Yamaha Mio menjadi penguasa pasar di segmen motor matik.

Honda Vario memiliki dimensi lebih gambot, memgandalkan mesin satu silinder berkapasitas 108cc SOHC bertenaga 8,9 ps, dan torsi 8,4 Nm.

Mesin tersebut menariknya sudah dilengkapi pendingin cairan, di mana matik di kelasnya pada zaman itu hanya mengandalkan pendingin udara. Memasuki 2009, Vario Techno dirili dengan desain lebih atraktif.

Berita Terkait
hitlog-analytic