Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Honda e, Mobil Listrik Mungil dan Imut Siap Diproduksi Massal

Honda E, mobil listrik mungkin yang segera mengaspal
Sumber :

“Kami mempertanyakan, apakah kendaraan yang lebih besar cocok untuk daerah perkotaan?” kata Tomofumi Ichinose, Shief Engineer Honda e, dilansir dari Autoexpress, Jumat 28 Agustus 2020.

Honda e memiliki kapasitas baterai kira-kira setengah dari Model 3 milik Tesla, yakni mampu menempuh 280 kilometer per pengisian. "Sebagian besar EV menggunakan baterai berkapasitas besar, tetapi seringkali, banyak dari kapasitas itu tidak digunakan selama berkendara di kota," ucap Ichinose.

Biaya produksi dan perawatan baterai yang tinggi membuat kendaraan listrik menjadi ujung tombak pasar mobil premium. Maka itu, produsen mobil banyak yang mengembangkan model serba guna yang lebih besar.

Kaca spion samping telah diganti dengan tampilan interior untuk menghindari benturan dan goresan selama parkir.Meski dimensinya kecil, mobil pelahap seterum tersebut memiliki tenaga yang sangat besar.

Motor penggeraknya menghasilkan dua tenaga, masing-masing sebesar 136 daya kuda dan 154 dk dengan torsi maksimal 315 Newton meter. Tapi untuk memacunya ke 100 kilometer per jam butuh waktu delapan detik.

Berita Terkait
hitlog-analytic