Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Peugeot Expert Bakal Kena 'Setrum', Dijual Mulai Pertengahan 2020

Peugeot e-Expert 2020
Sumber :

100kpj – Peugeot Expert, mobil komersial yang telah diproduksi sejak 2016, akan hadir versi listriknya. Kepastian itu diumumkan Peugeot Global sebagai model pelengkap yang akan dipasarkan 2020. Lalu seperti apa kemampuan mobil yang diber nama Peugeot e-Expert ini?

Dari keterangan yang redaksi 100KPJ terima, Peugeot Expert 2020 atau e-Expert (full electric) ini akan hadir dengan dua varian yang dibedakan lewat kapasitas baterai yang ditanamkannya, tentu disesuaikan dengan kebutuhan konsumennya.

Untuk varian pertama dengan kapasitas baterai 50 kWh yang dapat menempuh jarak hingga 200 km. Lalu untuk varian yang kedua dengan kapasitas baterai 75 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 300 km dalam sekali pengisian penuh.

Peugeot Expert

Foto: Peugeot Expert (mesin konvensional)

Yang perlu digaris bawahi, meski secara sumber tenaga tentu sangat berbeda dengan Peugeot Expert konvensional, namun secara ukuran atau dimensi hingga kapasitasnya tak banyak mengalami perubahan. Tentu saja, nilai tawar dari Expert listrik ini lebih ramah lingkungan dan tentu dapat memperkecil biaya operasional.

Peugeot e-Expert ini bakal mulai dipasarkan pada pertengahan 2020 sekaligus menambah rekam jejak kesuksesan Peugeot Expert yang telah terjual lebih dari 170.000 unit di seluruh dunia.

Berita Terkait
hitlog-analytic