Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Sebanyak Ini yang Penasaran dengan Mobil Listrik Chery Omoda E5 di IIMS 2024

Chery Omoda E5

100kpj – Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang menjual Chery Omoda E5. Mobil listrik bergaya SUV (Sport Utility Vehicle) itu turut meramaikan ajang Indonesia International Motor Show, atau IIMS 2024.

PT Chery Sales Indonesia (CSI) sebagai produsen meluncurkan Chery Omoda E5 pada 5 Februari 2024. Sebelum dijual mobil SUV listrik itu sudah bisa dipesan sejak Agustus 2023, dan mengantongi ribuan pemesanan.

Melalui IIMS 2024, produsen mobil asal China itu kembali menawarkan program penjualan untuk Chery Omoda E5, dan menyediakan unit untuk di coba langsung oleh pengunjung pameran. Lalu gimana responnya?

Selama beberap hari pameran, atau periode 15-17 Februari 2024, tercatat ada 300 konsumen yang melakukan uji coba, atau test drive lineup mobil Chery, di mana 80 persennya disumbang dari Omoda E5.

Artinya antusias yang cukup positif untuk SUV listrik pendatang baru itu, di mana dalam pameran tersebut ada banyak pilihan mobil listrik. 

“Kami senang melihat respon positif dari pengunjung IIMS 2024 terhadap semua produk Chery. Memang Chery Omoda E5 saat ini yang paling banyak ditanyakan, namun Chery Tiggo 7 Pro, Chery Tiggo 8 Pro, danOmoda 5 juga tetap diminati pengunjung,” ujar Head of Brand Department PT CSI, Rifkie Setiawan, dikutip dari keterangannya, Senin 19 Februari 2024.

Salah satu pengunjung, Natan yang merupakan warga Sunter, Jakarta Utara, menyebut bahwa mobil listrik Omoda E5 itu asyik setelah dicoba langsung. Ada beberapa hal yang membuatnya kepincut hingga melakukan pemesanan.

“Saya terkesan eksteriornya, karena benar-benar berbeda dengan yang lain, sangat futuristic. Lalu interiornya juga clean, dan moderen. Tadi saya juga coba akselerasinya cepat, saya ingin langsung SPK,” katanya.

Chery Omoda E5 diproduksi di dalam negeri dengan memanfaatkan pabrik PT Handal Motor Indonesia di Pondok Ungu Bekasi, Jawa Barat. SUV listrik itu memiliki TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) 40 persen.

Sehingga berhak menikmati insentif pemerintah berupa diskon PPN (Pajak Pertambahan Nilai) sebesar 10 persen. Soal harga, dalam kondisi normalnya mobil ramah lingkungan itu dibanderol Rp498,800 juta.

Namun khusus IIMS 2024, atau untuk 2.000 konsumen pertama mendapatkan harga khusus, yaitu Rp488,800 juta, artinya ada potongan Rp10 juta. 

Keuntungan lain bagi ribuan konsumen itu berhak mendapatkan garansi seumur hidup untuk komponen utama kelsitrikannya, mulai dari baterai, hingga motor penggeraknya. 

Chery Omoda E5 mengandalkan baterai lithium ferrophosphate, atau LFP berkapasitas 61,06 kWh. Melalui pengujian WLTP (Worldwide Harmonized Light Vehicles Test Procedure) jarak tempuhnya 430 km, dan pengujian NEDC (New European Driving Cycle) daya jelajahnya sejauh 505 km.

Berita Terkait
hitlog-analytic