Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Kode Keras Hyundai Hadirkan Mobil Listrik 7 Penumpang di RI, Mirip Stargazer?

Hyundai Stargazer
Sumber :

100kpj – Hyundai kasih kode keras akan meluncurkan mobil listrik dengan konfigurasi 7-penumpang untuk pasar Indonesia. Nantinya mobil listrik keluarga itu lebih murah dari Hyundai Ioniq 5.

Hyundai Ioniq 5 menjadi mobil listrik pertamanya yang diproduksi lokal dengan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) 40 persen, dan menerima insentif berupa diskon PPN (Pajak Pertambahan Nilai) 10 persen.

Meski begitu harga mobil listrik tersebut masih tergolong mahal untuk sebagian orang, banderolnya di angka Rp600-800 jutaan, sehingga hanya dijangkau kalangan menengah ke atas.

Maka untuk melebarkan sayapnya di segmen elektrifikasi, brand berlogo H miring itu akan merilis mobil listrik harga terjangkau untuk keluarga, diduga jenis MPV. Seperti disampaikan Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, Fransiscus Soerjopranoto.

“Karakteristik Indonesia itu kan mobil 7 penumpang, ada enggak kemungkinan Hyundai mengadakan produk tersebut? Saya bilang ada,” ujar Suryo sapaan akrabnya saat media gathering di Jakarta, dikutip, Minggu 11 Februari 2024.

Menurutnya brand perlu menyesuaikan kebutuhan pasar, terutama segmen dengan volume terbesar. Tidak menutup kemungkinan pabrik Hyundai yang berlokasi di Kota Deltamas, Bekasi akan meracik produk tersebut.

“Apakah pabrik lokal bisa mengadakan produk yang lebih murah dari Ioniq 5? jawabannya ada. Di atas Ioniq 5 juga ada, makannya kita kasih clue akan meluncurkan lebih dari lima produk baru termasuk Electric Vehicle,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Chief Marketing Officer PT HMID Budi Nur Mukmin enggan mengungkapkan segmen apa yang akan diisi oleh mobil baru Hyundai di tahun ini, namun akan masuk ke segmen yang belum terjamah. 

"Jadi segmennya sebenarnya tinggal tunggu waktu, karena tinggal beberapa hari lagi. Tapi, itu sudah pasti segmen yang baru lagi dimasukkan," ucap Budi.

Produsen mobil asal Korea Selatan itu sudah mengkonfirmasi akan merilis mobil listrik baru pertengahan 2024, disebut akan menjadi model yang benar-benar baru dan belum pernah ada di negara lain.

Diduga mobil listrik besutan lokal tersebut dikembangkan dari segmen MPV yang saat ini versi konvensionalnya diwakili oleh Hyundai Stargazer, mengingat Creta EV sudah dikembangkan di India dan penampakan sejak tahun lalu ramai diperbincangkan.

Sedangkan EV terbaru yang menduduki kelas di atas Ioniq 5 diduga Hyundai Ioniq 7, namun tidak ada informasi apakah dirakit lokal, atau sekadar impor seperti Ioniq 6 saat ini.

Berita Terkait
hitlog-analytic