Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Recall Mobil Hyundai dan Kia, Cacat Produksi di Bagian Ini

New Hyundai Palisade

Sedangkan Kia ada Seltos, Soul, dan Sportage 2023-2024. Berdasarkan data yang dirilis, keempat model Hyundai tersebut totalnya yang terlibat recall sebanyak 52 ribu unit, lalu 40 ribu unit untuk model Kia.

Mencegah terjadinya kebakaran, pemilik mobil diharapkan jangan parkir di dalam rumah. Sebegitu ketatnya aturan keselamatan, dan keamanan di negara tersebut, meski belum ada kasus yang timbul akibat panas berlebih di komponen yang dimaksud.

Sebelumnya ada 6 laporan pemilik Hyundai, dan 4 laporan pemilik Kia dengan masalah serupa. Sumber masalah itu terjadi di kontrol elektronik yang menghubungkan pompa oli elektrik dengan sistem idle stop & go. Fitur itu fungsinya dapat mematikan, atau menghidupkan mesin secara otomatis saat macet, atau berhenti di lampu merah.

Hyundai atau Kia juga sudah melaporkan masalah tersebut kepada Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Amerika Serikat, bahwa bagian kerusakan di komponen tersebut sudah tidak lagi diproduksi sejak Maret tahun ini, agar tidak melebar ke model lainnya.

Dalam informasinya, merek mobil berlogo H miring iti sudah mengimbau kepada pemilik jika terjadi bau kabel akibat korselting, atau meleleh segera derek mobil ke diler, atau bengkel resmi terdekat.

Saat proses perbaikan, jaringan penjualan juga sudah diberitahu agar memberikan mobil pengganti kepada konsumen.

Berita Terkait
hitlog-analytic