Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

400 Ribu Mobil Belum Balik ke Jabodetabek, Ini yang Dilakukan Polisi

Kepadatan di gerbang Tol Kalikangkung
Sumber :

Rekayasa lalu lintas bukan hanya diterapkan di jalan Tol, melainkan di dalam kota alias ruas arteri seperti di Pejagan arah Banyumas, Nagreg, Limbangan, Gentong, karena volume kendaraan mulai meningkat.

‘Di arteri karena volume yang cukup banyak seperti contih dari arah Bumiayu kita terpaksa melakukan one way, di Gemolong sudah kita lakukan oneway karena derasnya arus dari arah Banyumas,” tuturnya.

Artinya pengguna jalan yang mengarah ke Barat diperioritaskan agar arus lalu lintas tetap lancar, meski volume kendaraan meningkat. 

“Jika kita lihat arus balik ada dua gelombang kemarin di tanggal 25 April angkanya sampai 150 ribu puncaknya. Kemudian saat ini artinya setiap hari jika kita bagi tiga, ada 140 ribu kendaraan setiap harinya,” tuturnya.

Mudik sudah menjadi tradisi warga Indonesia, terutama mereka perantau atau yang mengadu nasib di daerah lain. Sehingga pulang ke kampung halaman menjadi kerinduannya setiap tahun.

Selain mudik, masyarakat juga memanfaatkan libur panjang Lebaran untuk berpergian bersama keluarga ke tempat-tempat wisata menggunakan mobil pribadi.

Berita Terkait
hitlog-analytic