Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Bocoran Harga MPV Buatan RI, Calon Pesaing Avanza dan Xpander

Hyundai Stargazer

Produk terbarunya itu didaftarkan untuk kebutuhan pasar Asean, artinya bukan hanya dijual di Indonesia. Sinyal kuat lainnya yang menegaskan bahwa mobil tersebut akan segera hadir dalam waktu dekat adalah penampkannya di jalan raya.

Sebelum resmi diluncurkan, sejumlah penampakannya saat uji coba di jalan raya Indonesia kepergok kamera. Seperti yang pernah didapatkan 100kpj, ketika melintasi jalan Tol Cipularang arah Bandung, Jawa Barat di Kilometer 80-90.

Agar tidak terlihat publik, sekujur bodinya dibalut kamuflase, namun jika diperhatikan masih terlihat bumper depan mobil memiliki desain agak kaku, dan boksi, namun tetap dinamis. 

Dipadukan dengan grill besar sebagai lubang udara pendingin ruang mesin. Posisi lampu utamanya diduga berada di bagian bawah sisi bumper kanan dan kiri.

Sementara garis lampu yang mengapit di kap mesin sepertinya hanya sebagai DRL atau daytime running light, artinya secara komposisi serupa dengan Mitsubishi Xpander. 

Pada bagian samping, lekukan fender, pilar kaca dan bentuk pintunya sekilas juga mirip Xpander, atau Nissan Livina. Yang menarik perhatian, desain pelek dual tonenya dibuat mirip dengan Hyundai Staria sebagai MPV mewahnya.

Hyundai Stargazer
Berita Terkait
hitlog-analytic