Klarifikasi Komunitas Rubicon soal Cekcok dengan Petugas di Bromo
100kpj – Viral video di media sosial cekcok antara rombongan klub mobil mewah Rubicon dengan petugas di kawasan Wisata Gunung Bromo, Jawa Timur. Dikabarkan bilan rombongan itu memaksa masuk ke area wisata lautan pasir.
Dilansir dari VIVA, bahwa rombongan klub mobil Rubicon itu mengaku sebagai tamu undangan dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Akan tetapi, petugas di Bromo tetap melarangnya.
Dikonfirmasi terkait hal itu, Humas Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) Sarif Hidayat, membenarkan adanya video tersebut. Sarif mengatakan video itu direkam di kawasan Bromo, tepatnya di Pakis Binjil, Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari, Pasuruan, pada Sabtu 19 November 2022.
Sementara itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur membantah Khofifah telah mengundang klub mobil Rubicon itu untuk datang ke kawasan Bromo atau TNBTS. Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Jatim Moh Ali Kuncoro juga memastikan tidak ada agenda Pemprov Jatim di Bromo pada tanggal 20 November 2022.
Akhirnya, Ketua Umum JK Owners East Java Bambang Agus Hendroyono lantas memberikan klarifikasi atas insiden itu. Ia mengatakan bahwa kedatangan komunitasnya ke Bromo untuk menghadiri acara East Java Fashion Harmony pada Minggu, 20 November 2022 lalu.
"Kami mendapatkan undangan resmi dari Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Provinsi Jatim, karena itu kami datang ke Bromo," kata Bambang Rabu malam, 23 November 2022.
Namun diketahui kemudian bahwa acara tersebut diundur pada 3 Desember 2022 mendatang. Bambang mengaku dirinya tidak diberitahu terkait penundaan acara tersebut. Sehingga dirinya bersama rombongan tetap berangkat ke Bromo.

Solidaritas Jadi Kunci Komunitas Jakarta Jupiter Club Bertahan hingga 2 Dekade

Motul Ajak 4 Pembalap HRC di WSBK dan MXGP Libas Jalanan Jakarta Bareng Komunitas Motor

Viral Video Anggota TNI Tahan Mobil Mewah Lexus yang Mau Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Lalu Lintas Akui Jalan Keramik Medan Licin, Dibantah Bobby Nasution

Konyol Bocah SD Naik Motor dari Madura ke Jakarta Modal Rp100 Ribu, Kok Bisa?

Gandeng Korlantas Polri, Honda Ajak Komunitas Berkendara dengan Aman

Hina Polisi Hingga Aniaya Pacar, Leon Dozan Ternyata Suka Naik Motor Sport

Belajar dari Viral Mobil Bawa 2 Bayi Tidur di Bagasi Tanpa Pintu

Polisi Buru Mobil dan Pengemudi yang Viral Tidurkan 2 Bayi di Bagasi Tanpa Pintu

Viral Canggihnya Kamera Tilang ETLE Bisa Tembus Kaca Film yang Gelap

Solidaritas Jadi Kunci Komunitas Jakarta Jupiter Club Bertahan hingga 2 Dekade

Gokil, Yamaha Fazzio Ini Tampil Gahar Dijejali Mesin Xmax 300

Gandeng Korlantas Polri, Honda Ajak Komunitas Berkendara dengan Aman

Toyota Innova Zenix Dimodifikasi Pakai Muka Alphard, Jadi Aneh Gak Sih?
