Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Musim Hujan Gak Punya Garasi, Ini Tips Memilih Sarung Mobil yang Benar

Parkir mobil
Sumber :

100kpj – Tidak semua pemilik mobil memiliki garasi di dalam ruangan, sehingga mereka memanfaatkan lahan parkir dengan kondisi outdoor. Jika begitu diperlukan sarung, atau cover untuk melindungi mobil dari cuaca.

Penggunaan cover, atau sarung tentu menjadi pilihan yang tepat jika mobil terparkir parkir di luar ruangan. Namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih sarung penutup mobil tersebut.

Tips memilih cover mobil

Tujuannya agar bodi mobil terlindungi dari pergantian cuaca, terutama musim hujan saat ini. Jika air tetap masuk, dikhawatirkan timbul jamur dari bekas air yang kering, terutama setelah hujan ada panas matahari.

Melansir keterangan resmi Toyota Auto2000, Rabu 3 Januari 2024, pastikan car cover yang dibeli memiliki kualitas prima sehingga mampu menjalankan tugasnya dengan baik untuk menjaga dari bebagai material yang merusak. 

Misalnya sarung mobil dengan kualitas baik bisa menjaga bodi dari cakaran binatang seperti kucing yang dapat menimbulkan goresan, air hujan, debu, dan kotoran yang membuat kusam, jamur atau water spot.

Pastikan ukuran sarung sesuai dimensi mobil. Jika terlalu besar, tidak terpasang dengan sempurna karena bagian bawah atau karet pengigatnya tidak sesuai. Terlalu kecil bodi tidak tertutup maksimal, sehingga ada bagian yang bisa terkena air, atau debu.

Pilih bahan yang tepat, bagi mobil yang sering parkir di ruangan terbuka cover dengan bahan parasut, atau polyster jadi pilihan yang tepat karena tahan air. Namun untuk parasut ada resikonya, yakni berembun di bagian dalam.

Sehingga posisinya harus tetap kering, dan bersih. Sedangkan jika mobil terparkir di dalam ruangan, cukup menggunakan cover berbahan kain alias fabric untuk memperlancarr sirkulasi udaa dan menghindari kelembaban.

Banyak cover mobil yang beredar di pasar dengan warna-warna menarik. Namun masih berdasarkan sumber yang sama, bahwa warna tersebut ternyata berpotensi luntur, sehingga bisa merusak cat bodi mobil jika dibiarkan.

Sarung mobil dengan kualitas memadai tidak hanya terdiri dari satu lapisan saja. Di bagian luar terbuat dari bahan khusus yang berfungsi untuk melindungi mobil dari guyuran air hujan dan terik sinar matahari.

Kemudian lapisan kedua cover mobil, terdapat rongga untuk sirkulasi udara guna mencegah pengembunan. Lapisan ketiga atau bagian paling bawah akan melindungi bodi mobil, yang seharusnya terbuat dari bahan lembut agar bodi mobil tidak baret.

Berita Terkait
hitlog-analytic