Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Jangan Sampai Keluarkan Uang, Ini 6 Kerusakan Mobil yang Jarang Jalan

Bengkel mobil Daihatsu
Sumber :

100kpj – Mobil umumnya menjadi alat transportasi untuk berpindah tempat sesuai kebutuhan. Namun seiring dengan pembatasan kegiatan masyarakat di luar rumah selama pandemi, kendaraan pribadi itu menjadi jarak digunakan.

Padahal jika jarang digunakan ada komponen yang berpeluang rusak, sehingga pemiliknya harus keluar uang untuk perbaikan. Maka memanaskan mesin, atau sekadar memindahkan mobil dari parkiran salah satu cara mencegahnya. 

Berdasarkan keterangan diler Toyota Auto2000, enam komponen yang berpotensi rusak jika mobil tidak digunakan, meliputi aki, ban, bahan bakar, rem cakram, AC, dan semua cairan seperi air radiator, washer, hingga minyak rem.

1. Aki mobil melemah

Mobil menjadi sulit dihidupkan karena daya listrik aki menurun jika jarang digunakan. Semakin tua umur aki, akan semakin mudah kehilangan daya. Maka hidupkan mobil 10-15 menit, dua hari sekali tanpa operasikan sistem kelistrikan.

2. Ban mobil berubah bentuk

Tekanan angin ban mobil berkurang jika parkir terlalu lama, sehingga bagian baan yang menapak aspal menjadi rata, atau flat spot. Butuh pengecekan tekanan angina secara berkala, dan jalankan mobil maju atau mundur.

3. Bahan bakar basi, dan mengendap

Udara lembab menyebabkan pengembunan di tangki, dan saluran bahan bakar. Akibatnya bahan bakar tercampur uap air, sehingga kualitasnya menurun, dan menimbulkan karat, termasuk muncul endapan yang menyumbat saluran bahan bakar.

4. Rem cakram berkarat

Timbulnya karat pada cakram rem merupakan proses alamiah, namun jika dibiarkan akan menyebabkan berkurangnya performa rem. Solusinya, jalankan mobil saat memanaskan mesin karena karat pada piringan cakram akan hilang.

5. AC kotor dan berdebu

Mobil yang jarang digunakan mempengaruhi pendingin kabin, karena bisa menyebabkan endapan pada saluran AC. Sehingga kualitas udara di dalam menurun, sebaiknya hidupkan AC sekitar 10 menit saat memanaskan mobil agar terjadi sirkulasi.

6. Air radiator, minyak rem, washer mengendap

Air radiator, washer kaca depan, dan minyak rem akan tercampur uap air yang memicu kerusakan senyawa kimia, dan menimbulkan endapan atau karat jika mobil sudah cukup lama didiamkan.

 

Berita Terkait
hitlog-analytic