Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Mobil Yang Digunakan Berlibur Apakah Perlu Servis dan Ganti Oli Mesin?

Bengkel Astra Otoservice
Sumber :

100kpj – Meski di tengah pandemi, libur panjang yang dimulai Jumat 2 April 2021 atau saat Paskah dimanfaatkan sebagian masyarakat pergi ke luar kota. Sejumlah ruas tol saat arus balik dipadati kendaraan, namun dalam kondisi terkendali.

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas), Polri Irjen Pol Istiono mengatakan, terjadi peningkatan volume kendaraan dari Jawa Barat memasuki Jakarta. Sekitar 24 ribu kendaraan sudah masuk ke Ibu Kota setelah liburan Paskah.

Baca juga: 185 Ribu Kendaraan Pergi dari Jabodetabek Nikmati Liburan Panjang

Macet di Bandung

Diketahui, mobil pribadi masih menjadi pilihan masyarakat saat berlibur dibandingkan transportasi umum. Ada sejumlah alasan, salah satunya karena dianggap lebih hemat ongkos, dan tidak repot jika ingin berpindah tempat.

Soal jarak tempuh, dan medan jalan yang dilewati tentu cukup beragam tergantung lokasi yang dituju para pelancong. Mengingat mobil bekerja keras saat diajak berlibur, ada yang menganggap perlu dilakukan servis dan ganti oli mesin.

Padahal menurut Diler Technical Support PT Toyota Astra Motor, Didi Ahadi, tidak semua mobil yang digunakan setelah liburan perlu mendapatkan perawatan khusus. Sebab, bisa disesuaikan dengan jarak tempuhnya jika ingin servis.

Berita Terkait
hitlog-analytic