Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Klasemen Sementara Jelang MotoGP Valencia, Joan Mir Bisa Kunci Juara

Joan Mir - Valentino Rossi - Alex Rins
Sumber :

100kpj – Kompetisi MotoGP musim ini hanya menyisakan dua seri lagi, yakni Valencia pada pekan depan dan Portugal sebagai penutup seluruh rangkaian. Lantas, bagaimana kondisi klasemen saat ini? Lalu, sebesar apa peluang pembalap muda Suzuki, Joan Mir meraih gelar pertamanya?

Saat ini, Joan Mir masih memimpin klasemen sementara dengan raihan 162 poin. Pembalap asal Spanyol itu berselisih 37 poin dari Fabio Quartararo di posisi kedua dan Alex Rins di tempat ketiga.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Valencia, 13-15 November 2020

Berdasarkan hitungan matematis, seandainya Joan Mir bisa finis di depan Quartararo dan Alex Rins pada MotoGP Valencia, akhir pekan nanti, maka dia dipastikan menjuarai kompetisi musim ini. Sebab, poinnya sudah mustahil dikejar pembalap lain.

Pembalap Suzuki, Alex Rins dan Joan Mir

Kemudian, secara berturut-turut, di posisi keempat ada Maverick Vinales dengan 121 poin, Franco Morbideli di tempat kelima dengan 117 poin, lalu Andrea Dovizioso di tempat keenam dengan 117 poin.

Baca juga: Unik, Ada 1 Rekor Aneh yang Berpeluang Dipecahkan Joan Mir di MotoGP

Sayangnya, pembalap Yamaha yang baru kembali membalap setelah absen akibat corona, Valentino Rossi masih harus berjuang di papan bawah klasemen sementara. Rossi yang gagal menyelesaikan balapan di MotoGP Eropa, kini hanya menempati posisi ke-15 dengan 58 poin.

Valentino Rossi

Biar tak penasaran, berikut kami rangkum daftar klasemen sementara jelang MotoGP Valencia.

1. Joan Mir (Suzuki Ecstar) - 162 poin
2. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) - 125
3. Alex Rins (Suzuki Ecstar) - 125
4. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) - 121
5. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) - 117
6. Andrea Dovizioso (Ducati) - 117
7. Pol Espargaro (Red Bull KTM) - 106
8. Takaaki Nakagami (LCR Honda) - 105
9. Jack Miller (Pramac Racing) - 92
10. Miguel Oliveira (KTM Tech3) - 90
11. Danillo Petrucci (Ducati) - 77
12. Brad Binder (Red Bull KTM) - 76
13. Johann Zarco (Reale Avintia) - 71
14. Alex Marquez (Repsol Honda) - 67
15. Valentino Rossi (Monster Energy Yamah) - 58
16. Francesco Baganaia (Pramac Racing) - 42
17. Iker Lecuona (KTM Tech3) - 27
18. Aleix Espargaro (Aprilia) - 27
19. Cal Crutchlow (LCR Honda) - 26
20. Stefan Bradl (Repsol Honda) - 16
21. Bradley Smith (Avintia) - 12
22. Tito Rabat (Reale Avintia) - 10
23. Michele Pirro (Ducati) – 4.

Berita Terkait
hitlog-analytic