Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Rossi Menangi Balapan Ketika Vinales Hadir di Launching Yamaha Nmax

Valentino Rossi Dirt Bike
Sumber :

100kpj – Valentino Rossi tidak hadir dalam peluncuran All New Yamaha Nmax yang diselenggarakan di Kemayoran, Jakarta 2 Desember 2019. Sehingga perannya digantikan oleh pembalap WSBK Michael van der Mark (Pata Yamaha), pembalap yang memiliki darah Indonesia ini hadir untuk yang menemani Maverick Vinales.

Pihak Yamaha Indonesia mengklaim, bahwa tidak hadirnya rekan satu tim Maverick Vinales di Monster Energy Yamaha motoGP ini karena waktunya yang tidak pas. Tidak secara detail menjelaskan namun Yamaha Indonesia hanya memberi keterangan bahwa Rossi sedang mengerjakan hal lain, tapi akun media sosial Rossi menerangkan bahwa dirinya sedang mengikuti ajang balapan di Tavullia.

Nama balapannya 100 Km Dei Campioni Wild Ranch yang diselenggarakan pada hari Minggu, 1 Desember 2019 atau sehari sebelum peluncuran Yamaha Nmax terbaru dimulai, ajang ini juga bikinannya sendiri lewat manajemen VR Riders Academy. Mereka membuat kejuaraan dirt track yang dibikin setiap akhir tahun, lebih tepatnya saat kompetisi MotoGP telah selesai.

Valentino Rossi Dirt Bike 2

Karena konsep balapannya dirt track, jadi balapan digelar di trek tanah datar yang lebih banyak mengendalikan motor special engine dengan gerakan tubuh. Itu motor juga banyak belok dengan rear wheel steering alias membelok dengan roda belakang ala motocross.

Pada lintasan model oval ini, The Doctor berhasil menjuarainya bersama saudara lelakinya Luca Marini mengalahkan murid-murid sendiri di VR46 Riders Academy, juga ada beberapa pembalap MotoGP yang ikutan balap di sana seperti Álex Rins dan Franco Morbidelli.

Akhirnya pada ajang tersebut pebalap yang punya nomor start 46 ini bisa merasakan kemenangan, pasalnya selama musim 2019 di MotoGP Rossi hanya mampu meraih podium kedua dua kali, pada seri Argentina dan Amerika.

Berita Terkait
hitlog-analytic