Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Rossi Bicara Soal Kemampuan Mesin Yamaha

Pembalap Monster Yamaha, Valentino Rossi
Sumber :

100kpj –  Valentino Rossi cukup puas dengan pengembahan mesin YZR-M1 untuk balapan MotoGP 2020. Walau begitu, pembalap Monster Yamaha itu menuntut timnya untuk terus mengambil langkah yang lebih jauh lagi.

Rossi menguji mesin untuk 2020 itu di tes MotoGP Valencia pada dua hari kemarin. Pembalap asal Italia itu finis ke sembilan pada dua hari tersebut tersebut.

Rekan setim Maverick Vinales ini memang tak mengejar catatan waktu. Dia lebih fokus mencari data mesin versi ketiga dan sasis revisi terbaru.

"Mesin yang baru lebih halus dari yang tahun lalu, dan kami juga meningkatkan kecepatan puncak ke level tertentu. Kami mencoba untuk lebih cepat lagi di trek lurus dan motornya sedikit lebih baik, tapi perjalanan masih panjang," kata Rossi dilansir Crash.

Valentino Rossi


"Buat saya, kami bergerak ke arah yang bagus, tapi jarak dalam hal kecepatan puncak masihlah besar. Ini adalah versi yang ketiga dan mesinnya sudah meningkat performanya, tapi kami berharap Yamaha tak menyerah," lanjutnya.

Rossi berhara ada langkah lanjutan untuk tes di Malaysia nanti. Dia tetap ingin Yamaha tersebut mengembangkan motornya, khususnya di sektor mesin.

Berita Terkait
hitlog-analytic