Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Jorge Martin Menangi Sprint Race MotoGP Qatar 2023, Bagnaia Finis Kelima

Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin
Sumber :

100kpj –  Jorge Martin secara mengejutkan tampil sebagai yang tercepat pada sesi sprint race MotoGP Qatar, Minggu 19 November 2023 dini hari WIB. Pembalap Pramac Racing itu pun merebut poin sempurna.

Dalam sprint race yang berlangsung di Sirkuit Losail, Martin memulai dari posisi start dari posisi 6, atau di belakang Francesco Bagnaia. Namun, pembalap Spanyol itu mampu melesat ke barisan depan.

Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin

Hingga akhirnya, Jorge Martin memenangi sesi sprint race dengan catatan waktu 20 menit 52.634 detik. Podium kedua berhasil direbut oleh pembalap Gresini Racing, Fabio Di Giannantonio, yang tertinggal +0.391 detik.

Sedangkan podium kedua diraih Luca Marini, yang sebenarnya memulai sprint race dari posisi pertama. Di belakang Marini, ada Alex Marquez dari Gresini Racing.

Hasil kurang bagus didapat oleh Pecco Bagnaia, yang menuntaskan sprint race di peringkat kelima. Dengan hasil ini, membuat selisih poinnya dengan Martin di papan klasemen semakin kecil walau masih ada di posisi pertama.

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia
Berita Terkait
hitlog-analytic