Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Sirkuit yang Pernah Jadi Pesaing Indonesia dalam Persiapan Tuan Rumah MotoGP Kini Bangkut

Sirkuit KymiRing, Finlandia
Sumber :

100kpj – Sirkuit KymiRing sempat menjadi pesaing Indonesia, dalam persiapan menjadi tuan rumah MotoGP. Kini sirkuit yang berada di Finlandia, sudah tak bisa menyelenggarakan MotoGP.

Pasalnya Sirkuit KymiRing resmi dinyatakan bangkrut, padahal Sirkuit KymiRing baru dibangun.

Dikutip dari Speedweek, anak perusahaan KymiRing 'KymiRing Events' tak dapat membayar biaya yang diminta Dorna Sports, hingga akhirnya mereka mengajukan kebangkrutan (pailit).

Artinya, MotoGP Finlandia sudah bangkrut sebelum penyelengaraan berlangsung. 

Sirkuit KymiRing, Finlandia

Sebelumnya Sirkuit KymiRing dijadwalkan menggelar MotoGP 2022 dan bergabung dengan Sirkuit Mandalika sebagai sirkuit debutan di MotoGP.

Sirkuit Mandalika sukses menggelar WSBK pada akhir 2021 dan MotoGP pada Maret 2022. Sementara KymiRing terus mengalami permasalahan.

Berita Terkait
hitlog-analytic