Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Joan Mir Ungkap Pembalap Ini Berhasil Meraih Juara Dunia MotoGP

Joan Mir. Foto: MotoGP.
Sumber :

100kpj – Joan Mir pembalapn jagoan Suzuki Ecstar, mengungkapkan pembalap pilihannya yang mampu berhasil meraih gelar jiara dunia musim 2022 ini.

Bahkan Joan Mir yakin jika pembalap tersebut mampu mengunci gelar juara dunia, pada seri Malaysia yang akan berlangsung pada akhir oekan ini.

Menurut Joan Mir, pada akhir pekan ini Francesco Bagnaia mampu mengunci gelar juara dunia.

Untuk mewujudkannya, Bagnaia perlu memperlebar gap 14 poin yang dimilikinya sekarang, atas rider tim pabrikan Yamaha Fabio Quartararo menjadi 25 dalam Grand Prix Malaysia.

Francesco Bagnaia. Foto: GPone.

Mantan peraih gelar juara dunia MotoGP tahun 2020 ini yakin Bagnaia berhasil meraih gelar juara dunia, karena tren positif rider Italia dalam delapan balapan terakhir.

Selama periode tersebut, ia sukses membukukan empat kemenangan dan total tujuh podium. Prestasi tersebut tentu bertolak belakang dengan Quartararo, yang hanya dua kali finis di lima besar pada fase bersamaan.

Selain itu, dua balapan tersisa di Malaysia dan di Valencia, berlangsung di sirkuit yang di atas kertas menguntungkan Ducati.

Ini membuat situasi tampaknya berpihak kepada Bagnaia. “Saya pikir Kejuaraan Dunia akan diputuskan di sini (Sepang). Pecco hanya perlu melakukan apa yang telah dia lakukan dalam beberapa waktu terakhir,” bilang Mir dikutip dari Motorsport.

Pembalap yang musim depan akan menjadi rekan setim Marc Marquez di Repsol Honda itu menambahkan, hal yang bisa menyulitkan Pecco Bagnaia adalah dirinya sendiri.

“Ketika Anda berada dalam situasinya, Anda hanya memikirkan apa yang salah. Di sisi lain Fabio kondisinya rumit, tetapi dia harus fokus dan menyerang, hal mudah dikatakan, tapi sulit dilakukan.” pungkas Mir.

Berita Terkait
hitlog-analytic