Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ditanya Siapa yang Bakal Juara MotoGP 2022, Ini Jawaban Lorenzo

Jorge Lorenzo. Foto: Crash
Sumber :

100kpj – Meski MotoGP 2022 baru akan dimulai bulan depan, namun mantan pembalap Yamaha asal Spanyol, Jorge Lorenzo telah mengantongi satu nama yang diyakini bakal keluar sebagai juara. Lantas, siapa gerangan?

Menurut Lorenzo, kompetisi musim depan akan lebih ketat dibandingkan musim-musim sebelumnya. Sebab, kata dia, hampir seluruh pembalap memiliki kualitas yang sama hebatnya.

Baca juga: Tanggapan Dorna soal Kemungkinan Marquez Jadi Ikon Baru di MotoGP

Pembalap MotoGP di Sirkuit Losail, Qatar. Foto: IG.

Namun, jika dipaksa menyebutkan satu nama, maka Lorenzo memprediksi, Marc Marquez akan keluar sebagai juara MotoGP 2022.  Mengingat, pembalap Honda asal Spanyol tersebut kondisinya sudah mulai membaik dan siap bertarung habis-habisan.

“Saya 100 persen yakin bahwa Marc (Márquez) secara fisik kembali seperti sebelumnya atau mirip dengan dia,” ujar Lorenzo, dikutip 100kpj dari Motosan, Minggu 27 Februari 2022.

“Dia akan memenangkan kejuaraan lagi karena bagi saya dia masih unggul baik secara fisik dan teknis, serta dalam ambisi dan keinginan menang,” tambahnya.

Marc Marquez di Sirkuit Mandalika.

Lebih jauh, menurutnya, ada banyak pembalap hebat di kompetisi MotoGP, namun hanya Marquez yang memiliki keberanian tinggi dan tak mudah menyerah. Itulah mengapa, dia yakin, pembalap 28 tahun itu akan tampil habis-habisan di kejuaraan musim depan.

“Marc selalu menjadi pembalap dengan rasa takut yang paling kecil, yang paling kuat secara fisik, yang terjatuh dan tetap sama. Itu gila sekali, saya tidak tahu apakah itu nasib buruk baginya, karena Marc selalu mengambil banyak risiko di setiap balapan,” kata Lorenzo.

Berita Terkait
hitlog-analytic