Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Disebut Melambat karena Usia, Rossi: Saya yang Paling Kuat di MotoGP

Valentino Rossi
Sumber :

100kpj – Pembalap Monster Energy Yamaha asal Italia, Valentino Rossi harus menerima kenyataan, bahwa musim ini merupakan tahun terberatnya sebagai pembalap MotoGP. Pria berjuluk The Doctor itu sulit tampil maksimal, setelah beberapa kali gagal menyelesaikan balapan.

Kesulitan Rossi di kompetisi balap musim ini, telah disampaikan sejak beberapa waktu lalu. Saat itu, ia mengatakan bahwa laju motornya semakin melambat, dan konsentrasinya juga kian menurun. Ia tak mengatakan bahwa hal itu dipengaruhi usia, ia mengaku saat ini sedang berada di situasi yang sulit digambarkan

“Aku melambat, tapi aku tidak tahu kenapa. Aku bingung apa yang sedang terjadi, aku seperti berada di situasi yang asing dan membingungkan,” kata Rossi, seperti dikutip Gpone, Kamis 18 Juli 2019.

“Kalau ditanya soal usia, tentu bukan itu penyebabnya. Aku ingin mengatakan bahwa pembalap tua bisa meraih capaian yang maksimal. Aku tidak berbicara tentang diriku, lihat saja Dovisiozo dan Lorenzo yang sudah berkepala tiga. Mereka masih bisa bersaing di arena balap,” sambungnya.

Kendati ia menyadarai performanya tak sementereng beberapa musim lalu, namun pembalap yang identik dengan nomor 46 itu berani menyebut, bahwa dirinya merupakan sosok terbaik di MotoGP. Bahkan, berdasarkan statistik, capaian Rossi hampir dua kali lebih baik ketimbang pesaing terdekatnya, Marc Marquez.

“Aku telah memenangkan 89 balapan di MotoGP. Aku tampil baik. Jadi, kalau ada yang mengatakan aku tua, tahun lalu aku sudah tua. Lima tahun lalu pun sama. Tapi ingat, aku sudah punya 89 kemenangan,” kata dia.

Sejauh ini, Rossi memang masih memegang rekor sebagai pembalap dengan raihan kemenangan terbanyak di MotoGP. Mantan rider era 70-an, Giacomo Agostini, berada di belakangnya dengan capaian 68 kemenangan. Sementara Marquez baru mengantongi 49 kali juara.

Namun perlu diketahui, usia Marquez saat ini baru memasuki 26 tahun. Sehingga, masih terbuka kemungkinan dirinya melampaui capaian Rossi tersebut.

(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)

Berita Terkait
hitlog-analytic