Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Bukan Hanya MotoGP, Honda Racing Tahun Ini Terjun di Balap Mobil

All New Honda Civic Type R
Sumber :

100kpj – Honda Racing Corporation, atau HRC lebih dikenal di balap MotoGP bersama Repsol yang menjadi tim Marc Marquez. Namun mulai 2022, divisi balap pabrikan asal Jepang itu akan terjun ke balap mobil bersama Red Bull.

Demi meramaikan dunia motorsport secara global, HRC akan memberikan banyak kejutan untuk ajang balap mobil meski selama ini fokus di sepeda motor. Tujuannya agar membawa nama brand lebih kuat di ajang adu kebut.

Marc Marquez. Foto: Motorsport.

“Sejak didirikan, Honda tumbuh sebagai perusahaan dengan semangat balap, dan telah mengembangkan sumber daya serta teknologinya melalui balap,” ujar Director President and Representative Executive Officer Honda Moto Co., Ltd, Toshihiro Mibe dalam keterangan resminya, Kamis 20 Januari 2022. 

Lebih lanjut Toshihiro menyebut, bahwa racing spirit Honda yang menjadi dasar komitmen untuk menang dalam mengejar mimpinya, telah diturunkan dari pendiri perusahaan kepada tim yang membawa nama brand.

“Dalam hal ini, motorsport merupakan perwujudan utama budaya perusahaan Honda. Dengan selalu mengingat hal itu, Honda akan melanjutkan tantangan ini dengan mengikuti balap di berbagai kategori di musim 2022,” tuturnya.

Mulai tahun ini, berdasarkan permintaan Red Bull Group, HRC akan mendukung Red Bull Powertrains yang akan memasok Power Unit yang menggunakan teknologi Power Unit Honda ke Scuderia AlphaTauri dan Red Bull Racing.

Berita Terkait
hitlog-analytic