Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Kena Serang Ducati, Honda: Mereka Belum Menangi Apapun di MotoGP

Marc Marquez vs Andrea Dovizioso di MotoGP Qatar
Sumber :

100kpj – Honda melakukan serangan balik perihal komentar Ducati yang membahas dominasi Marc Marquez di ajang MotoGP. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Manajer tim Honda, Alberto Puig.

Sebelumnya, Paolo Ciabatti selaku Direktur Olahraga Ducati mengatakan bila Honda tanpa Marquez takkan memenangi apapun. Namun, semenjak Marquez debut pada 2013 bisa mendominasi MotoGP hingga sekarang.

"Marc adalah seorang rider yang mengubah sejarah MotoGP, tanpa dia Honda tidak akan memenangi apapun. Sejak 2013, mereka tidak pernah memiliki seorang rekan setim yang sebanding dengan dia di kejuaraan," ucap Ciabatti pada Mei lalu.

Baca Juga: Ducati: Tanpa Marquez, Honda Takkan Juara MotoGP

Hadirnya Marquez memang jadi titik kebangkitan Honda, setelah sekali juara dunia lewat Casey Stoner pada 2011. Walau begitu, Puig menilai Ciabatti tak melihat prestasi Honda yang lainnya.

"Saya pikir Ciabatti mesti melihat kemenangan Honda di kelas 500 dan MotoGP, seluruh titel-titel juara. Kalau melihat ke belakang, dia mungkin tidak akan bicara begitu," kata Puig dikutip GPOne.

Bahkan, gelar juara dunia MotoGP yang diperoleh oleh Ducati juga diraih Stoner pada 2007 silam. Dan hingga kini, Ducati kesulitan untuk meraih gelar juara kembali, maka itu Puig menilai rivalnya itu hanya cemburu karena minim prestasi.

"Apa yang jelas adalah Ducati, dengan seluruh usaha yang sudah dikerahkan, cuma memenangi satu gelar juara dunia saja dan semua orang yang tahu sejarah kejuaraan ini tahu bahwa gelar itu dimenangkan oleh Casey Stoner," ujarnya.

"Satu-satunya rider yang menang dengan Ducati, dalam situasi yang istimewa dan ya itu saja. Sejak saat itu, dalam beberapa tahun terakhir, Ducati mengalami masalah dengan regulasi teknikal yang baru. Saya pikir mereka sedang mengusahakan segalanya bahkan lebih, tapi sampai sekarang semuanya percuma. Mereka masih belum memenangi apapun," papar Puig.

Berita Terkait
hitlog-analytic