Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Rossi Merasa Kariernya Kurang Lengkap Sebelum Raih Gelar ke-10

Rossi bersama pendukungnya.
Sumber :

100kpj – Pembalap Petronas Yamaha asal Italia, Valentino Rossi memutuskan pensiun usai MotoGP 2021 berakhir. Meski mendapat tawaran dari sejumlah tim, Rossi merasa kariernya di kompetisi tertinggi telah mencapai puncaknya.

Kabarnya, setelah gantung helm, pembalap 42 tahun tersebut akan menekuni profesi barunya sebagai petinggi tim. Sebab, musim depan, tim miliknya akan berkompetisi di semua kelas, mulai dari Moto3, Moto2, hingga yang terbaru, MotoGP.

Valentino Rossi. Foto: Motorsport.

Baca juga: Rossi Sebut 3 Pembalap Paling Sulit Dikalahkan di MotoGP, Siapa Saja?

Saat menghadiri wawancara dengan BT Sport, Rossi mengaku lega usai mengumumkan kabar pensiunnya ke publik. Namun, ada satu hal yang membuat kariernya terasa tak lengkap, yakni menggenapi gelar juaranya menjadi 10.

"Saya meninggalkan MotoGP dengan sangat senang, tetapi tidak memenangkan kejuaraan sebanyak sepuluh kali adalah hal yang cukup disayangkan bagi saya," ujar Rossi, dikutip Rabu 1 September 2021.

"Saya pikir saya pantas untuk itu. Saya pantas untuk kecepatan saya, dan untuk level saya,” lanjutnya.

Valentino Rossi

Bukan hanya menggenapi gelar juara, ada satu target lain yang belum mampu terwujud hingga sekarang, yakni menggenapi jumlah podium dari 199 menjadi 200. Sebenarnya, untuk kasus tersebut, dia masih berpeluang meraihnya. Mengingat, musim ini masih menyisakan beberapa seri lagi.

Namun, kalaupun gagal dan merasa tak puas, The Doctor tetap menganggap kariernya di MotoGP merupakan suatu catatan yang indah dan patut dikenang.

"Selain itu, ini adalah karier yang indah. Perasaan yang saya miliki setelah beberapa kali juara adalah perasaan yang tak terlupakan," kata Rossi.

Berita Terkait
hitlog-analytic