Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Akhirnya Pembalap Indonesian Racing Mampu Meraih Podium

pembalap Indonesian Racing di Moto3
Sumber :

100kpj – Pembalap Indonesian Racing yakni Gabriel Rodrigo akhirnya mampu meraih podium pada Moto3 Italia, Rodrigo mendapatkan podium pertama pada 2021 ini setelah terakhir kali mendapatkan podium di Catalunya pada tahun 2018 lalu.

Bukan berarti penampilan Rodrigo jelek, pembalap asal Argentina ini selalu bertarung bersama pembalap top di rombongan depan. Hanya saja dirinya selalu gagal meraih podium, karena selain terjatuh Rodrigo juga terkendala dengan hukuman long lap penalty.

Pada musim 2021 ini posisi terbaik yang diraih Rodrigo meraih posisi lima, sebanyak dua kali di seri pertama Qatar dan seri Portugal, selain itu finsih di posisi 13 dan dua kali gagal finish.

“Hasil ini sangat penting bagi saya. Setelah terakhir di Catalunya 2018, saya terus mencoba untuk mendapatkan podium berikutnya, tapi ini bukan hanya berharga bagi saya, tapi juga penting untuk tim yang telah mendukung saya selama tiga tahun ini," bilang Rodrigo.

pembalap indonesian racing raih podium

Sepanjang balapan, Gabriel Rodrigo memiliki performa yang sangat bagus. Meski sempat terlempar ke posisi sembilan, ia berhasil memperbaiki posisinya kembali. Manfaatkan slipstream di lap terakhir, ia berhasil mempertahankan posisinya dari kejaran Ayumu Sasaki.

Moto3 Italia sendiri dimenangi oleh pembalap Leopard Racing, Dennis Foggia, yang juga tampil impresif sepanjang perlombaan.

Berita Terkait
hitlog-analytic