Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Tahun Depan Ducati Turunkan 8 Motor, Team VR46 Gabung?

Motor Ducati di ajang MotoGP 2021
Sumber :

100kpj – Pada musim 2021 ini penampilan Ducati Desmosedici GP tampil luar biasa, dari lima seri yang sudah dilakoni selalu ada pembalap yang geber motor Ducati berhasil meraih podium MotoGP, baik pembalap yang membela tim pabrikan maupun satelit.

Bahkan dari lima seri tersebut, Ducati mampu mendominasi podium sebanyak tiga kali yang disumbangkan oleh pembalap pabrikan maupun pembalap satelit. Di Jerez dua pembalap pabrikan yakni Jack Miller dan Francesco Bagnaia berhasil meraih podium pertama dan kedua.

Nah, pada tahun 2022 mendatang beredar rumor jika Ducati akan menggunakan 8 unit Ducati Desmosedici GP. Hal tersebut juga berkaitan dengan rumor, kerja sama dengan Team VR46 dan Gresini Racing, untuk bergabung menjadi tim satelit Ducati pada musim balap 2022 mendatang.

Menurut Devide Tardozzi, Team Manager Ducati tak membantah rumor tersebut, karena tidak menutup kemungkinan akan tercapainya kerja sama antara dengan Team VR46 dan Gresini Racing.

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia

"VR46 dengan Ducati? Tidak benar hanya kurang tanda tangan. Ada banyak detail yang perlu diperbaiki. Dan ada pabrikan lain yang sedang melakukan evaluasi dan penawaran. Sampai saat ini, belum ada yang ditandatangani dan (kami masih) berdiskusi dengan VR46 dan Gresini," bilang Tardozzi.

Dalam wawancara dengan La Gazzetta dello Sport, Tardozzi mengatakan, dalam opsi menurunkan delapan motor, lima di antaranya akan menjadi spek pabrikan penuh. “Ducati mampu mengelola delapan motor karena pernah melakukannya di masa lalu,” ucap pria asal Italia itu.

Berita Terkait
hitlog-analytic