Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Setelah Terjatuh di MotoGP Portugal, Valentino Rossi Bilang Begini

Rossi Jatuh di MotoGP Portugal. Foto: Motorsport.
Sumber :

Harapannya untuk finish di posisi yang lebih baik hancur lantaran dirinya terjatuh di tikungan ke 10, padahal kala itu Rossi sedang berada di posisi kesebelas. Artinya jika dia finish di urutan tersebut, Rossi bisa dapat poin lebih.

"Kecelakaan sungguh disesalkan karena saya semestinya bisa mengambil beberapa poin untuk mendongkrak mental. Ini adalah trek tersulit, tapi kami masih bisa meningkat. Saya merasa lebih baik dengan motor, jadi kami harus lanjut seperti ini," beber Rossi.

Rossi Jatuh di MotoGP Portugal. Foto: Motorsport.

Meski demikian, Rossi merasakan bahwa balapan di Portugal memberikan keyakinan karena Rossi yakin bisa tampil lebih baik. Meskipun tentunya ada rintangan, tapi Rossi merasa optimis bisa menjadi pembalap yang kompetitif.

Dengan terjatuhnya Valentino Rossi dan tidak dapat meneruskan lomba, membuat pembalap yang punya titel juara dunia MotoGP tujuh kali tersebut tidak meraih poin.

Selama tiga kali balapan, Rossi hanya mampu meraih empat saja dan membuatnya saat ini berada di posisi ke 19 pada klasemen sementara.

Baca juga: Gagal Maning, Gagal Maning! Yang Jelek Rossi atau Motor Yamaha Nih?

Berita Terkait
hitlog-analytic