Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Honda Interogasi Marc Marquez Usai Dituding Bohong, Dorna: Itu Hoax!

Marc Marquez dan Kru. Foto: Getty Images.
Sumber :

Menariknya, kasus tersebut semakin rumit setelah petinggi Dorna Sport, Carmelo Ezpeleta turut berkomentar mengenai kebenarannya. Pria berkepala plontos itu memastikan, apa yang disampaikan Pernat dan diberitakan media sejatinya tak benar. Honda, kata dia, tidak menyelidiki apapun terkait kebohongan Marquez.

“Saya tidak perlu menjadi mediator apa pun antara tim dokter, Marc Marquez, dan HRC. Kabar itu hoaks. Bohong,” tegas Carmelo Ezpeleta, dikutip dari AS.

“Saya sudah berbicara langsung dengan orang-orang HRC dan tidak ada itu apa yang ditulis oleh media. Tidak ada. Saya tidak bisa mengatakan lebih jelas selain memang tidak ada apa-apa,” kata dia menambahkan.

Marc Marquez di Paddocknya Repsol Honda

Hingga saat ini, Honda Racing Corporation atau HRC memang belum menyatakan sikap apa pun terkait cedera Marc Marquez selain memberi dukungan penuh. Tim bernuansa oranye itu juga selalu memantau dengan seksama perkembangan cedera pembalap andalannya.

Namun, yang jelas, kabar lain menyebutkan Marquez berpotensi absen hingga pertengahan 2021. HRC kini sedang dipusingkan dengan kewajiban mencari pengganti sementara pada sejumlah seri awal di kompetisi musim depan.

Berita Terkait
hitlog-analytic