Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

PCX Belum Bisa Goyahkan NMax, Yamaha Klaim Masih Jadi Rajanya

Honda PCX dan Yamaha NMax.
Sumber :

100kpj – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing menyatakan hingga kini pihaknya mencatatkan penjualan positif di segmen skuter bongsor.

Menurut Dyonisius Beti, selaku Executive Vice President PT YIMM, motor bongsor Yamaha makin banyak dicari konsumen. Bahkan salah satu produk terlarisnya, NMax, menurut data yang ia sampaikan, penjualannya mengalami peningkatan hingga 20 persen di kuartal pertama 2019.

Bahkan penjualan NMax seakan tak terpengaruh meski hadirnya Honda PCX produksi lokal yang belakangan memposisikan diri sebagai kompetitor.

“Kami sangat menikmati kenaikan penjualan, bahkan sampai sekarang penjualan dan permintaan NMax selalu tinggi. Khusus untuk kuartal pertama tahun 2019, angkanya meningkat 20 persen dibanding periode sebelumnya,” ucap Dyon di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Dirinya juga menegaskan, untuk urusan ekspor, pasar NMax hingga kini masih cukup dominan dengan mengirim ratusan ribu unit motor ke berbagai negara. “Selama setahun terakhir, kita sudah mengekspor 100 ribu unit motor ke berbagai negara di Eropa dan Asia."

Dyon menjelaskan, sejak pertama NMax diluncurkan hingga kini, Yamaha masih belum bisa memenuhi 100 persen permintaan konsumen. Sehingga, untuk beberapa wilayah di Indonesia harus melakukan inden.

Inden tersebut paling kentara di area timur Indonesia, bisa mencapai satu bulan. Sementara untuk Pulau Jawa, indennya mencapai satu hingga dua pekan.

Melihat angka penjualannya yang tinggi, membuat Yamaha tak sungkan menasbihkan dirinya sebagai raja dalam urusan produksi, serta penjualan sepeda motor jenis Maxi. “Bicara Maxi, kami punya banyak varian model. Mulai dari yang ukuran kecil, menengah, ke yang besar. Lexi, NMax, Xmax, TMax. Banyak sekali pilihannya. Kami yakin, di pasar ini, kami adalah raja,” kata dia.

(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)

Berita Terkait
hitlog-analytic