Tampilannya Sih Mirip XMAX, tapi Harganya Kok Cuma Rp46 Jutaan?
100kpj – Bukan rahasia lagi jika skuter matik menjadi sepeda motor paling diminati di banyak negara. Selain karena mudah dioperasikan, tunggangan bertrasmisi otomatis itu juga dinilai memiliki tampilan yang cocok digunakan pria maupun wanita.
Dalam beberapa tahun terakhir, pasar skuter matik mulai mengalami pergeseran. Jika sebelumnya skutik mungil diminati, kini yang bertubuh bongsor justru banyak dicari. Itulah mengapa, hampir seluruh pabrikan roda dua mencoba peruntungannya di segmen yang terbilang ketat tersebut.
Nah, menariknya, baru-baru ini ada perusahaan otomotif asal Cina yang meluncurkan skutik bongsor baru bernama Longjia VMAX 300. Apabila diperhatikan sepintas, motor itu terlihat mirip Yamaha XMAX. Mulai dari dudukan, buritan tubuh, hingga bagian lampu.
Dilansir dari Greatbiker, Jumat 13 Desember 2019, Longjia VMAX 300 hanya dilepas ke konsumen seharga Rp46,5 juta saja. Harga tersebut tentu jauh dibandingkan banderol XMAX yang mencapai Rp60,9 juta. Meski murah, spesifikasi dan fitur yang ditawarkan skutik buatan Cina itu, tak bisa dipandang sebelah mata.
Longjia VMAX 300 sudah dilengkapi panel instrumen digital yang bisa terhubung langsung dengan smartphone. Nantinya, di layar berukuran cukup lebar itu, sang pemilik juga bisa memantau kondisi jalan melalui fitur GPS. Tak lupa, keberadaan motor pun bisa dideteksi melalui perangkat ponsel.

STNK Motor Baru Tak Kunjung Datang? Begini Cara Mudah Mengecek Sudah Jadi atau Belum!

Berapa Lama STNK Motor Baru Keluar? Simak Estimasi Waktu dan Faktor Penentunya!

Gas Mio Seret dan Bensin Macet? Cuma Modal Selang Bekas, Tarikan Jadi Enteng Lagi Tanpa Ribet

Inreyen Motor Baru Itu Perlu? Bongkar Tuntas Mitos dan Faktanya di Sini!

Bingung Beli Motor Baru Kredit atau Motor Bekas Cash? Ini Plus Minus Pilihan Anda!

Motor Masih Bau Dealer? Jangan Dulu Digebet, Ada Cara Rahasia Bikin Mesin Awet Bertahun-tahun!

Sebelum Menutup Tahun Ini Yamaha MX King 150 Dikasih Baju Baru

Terungkap! Ini Desain Motor Listrik yang Meluncur Tahun Depan dari MAKA Motors

Menunggu Yamaha Aerox Turbo Meluncur di Indonesia, Tampangnya Lebih Sporty?

Royal Enfield Flying Flea, Motor Listrik Bergaya Klasik

Wajib Tahu! Berikut Perbedaan Minyak Rem DOT 3, DOT 4, dan DOT 5 untuk Motor Anda

Wajib Tahu! Komponen Penting Karburator dan Fungsinya!

Motor Mogok Akibat Banjir? Simak Estimasi Biaya Turun Mesin yang Wajib Kamu Tahu!

Yuk Kenali, Ternyata Ini Peran Penting Roller di Motor Matic untuk Akselerasi Optimal!
