Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Lho, Kawasaki Indonesia Malah Senang Jika W175 Series Punya Musuh

Kawasaki W175 TR
Sumber :

100kpj – PT Kawasaki Motor Indonesia tidak kaget jika Kawasaki W175 Series dibekali mesin yang simpel dan tangguh, juga harga yang relatif terjangkau akan mendapatkan saingan dari pabrikan lain untuk sama-sama menjual motor bergaya retro.

"Motor dengan gaya retro seperti ini memang sedang naik daun dan diminati oleh masyarakat Indonesia, makanya enggak heran jika nanti ada yang ikut bermain dengan memasarkan motor bergaya retro," ungkap Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion Dept PT Kawasaki Motor Indonesia.

Kawasaki punya pengalaman soal itu, dahulu Kawasaki Ninja 250 yang pertama kali muncul tahun 2008 di jalan raya tidak punya musuh. Baru pada tahun 2011, Honda CBR 250 muncul sebagai penantang Ninja 250 tahun 2011, sementara Yamaha R25 muncul di tahun 2014. 

Komunitas Motor Kawasaki Ninja 250

Tak hanya itu Kawasaki KLX yang muncul sejak tahun 2009, bermain sendirian di pasar motor trail yang banyak peminatnya. Kawasaki KLX baru mendapatkan lawan di tahun 2017 dengan hadirnya Honda CRF 150.

Mendapat lawan yang tangguh tidak membuat Kawasaki ciut, bahkan kehadiran Honda CRF 150 diklaim oleh Kawasaki Indonesia tidak mengurangi penjualan Kawasaki KLX. Apalagi di tahun 2019 ini KLX menjadi motor yang laing laku, diantara motor Kawasaki model lainnya.

Makanya tidak heran, jika Kawasaki W175 series akan mendapatkan lawan. Meskipun sebetulnya Kawasaki W175 dan Yamaha XSR 155 tidak bisa disamakan dalam satu kelas, karena kapasitas mesin, teknologi dan harga yang berbeda. Namun mereka berdua punya gaya retro jadi segmennya mirip.

Berita Terkait
hitlog-analytic