Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Daftar 5 Motor Terbaik 2019 di Indonesia Versi Forwot

World Premiere Riding Experience Honda ADV 150  di Bali
Sumber :

100kpj – Forum Wartawan Otomotif atau Forwot Indonesia kembali menggelar acara penganugerahan untuk sepeda motor terbaik tahun ini. Sama seperti edisi sebelumnya, Forwot Motorcycle of the Year 2019 memilih lima nama terbaik untuk diseleksi menjadi pemenang.

Ajang penghargaan tahun tersebut, melibatkan para anggota Forwot yang terdiri dari pewarta otomotif di Tanah Air. Sistem penjurian merujuk pada beberapa aspek, seperti desain, sistem keamanan dan kenyamanan, nilai ekonoms, performa, emisi gas buang, serta yang tak kalah pentingnya, harga produk.

Berdasarkan hasil seleksi yang telah disaring ketat, terpilih nama-nama berikut sebagai kandidat motor terbaik di Indonesia tahun 2019 versi Forwot:

Honda ADV 150

Honda ADV 150

Motor yang diklaim sebagai pelopor skutik bergaya petualang di Tanah Air ini meluncur pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2019, Juli lalu.

Honda ADV 150 memiliki ciri tubuh yang meruncing di hampir seluruh titik. Fiturnya juga terbilang kekinian dengan panel instrumen digital yang bisa membaca suhu luar ruangan.

Skutik yang dibanderol mulai dari Rp33,5 juta tersebut, mengadopsi platform milik Honda PCX 150. Kapasitasnya 149.3cc SOHC four-stroke, dengan tenaga maksimum 14,7 daya kuda serta torsi puncak 13,8 Newton meter.

Kawasaki Ninja 250

Ninja 250 Terbaru

Kawasaki Ninja 250 yang dimaksud merupakan generasi terbaru yang meluncur pada dua bulan lalu. Tampilannya lebih stylish dan cerah dibandingkan Ninja 250 edisi sebelumnya.

Menariknya motor ini sudah dibekali teknologi keyless yang dijuluki KIPASS atau Kawasaki’s Intelligent Proximity Start System. Fitur yang memanfaatkan alat berupa remot tersebut diklaim menjadi yang pertama di kelasnya.

Kawasaki Ninja 250 generasi terbaru dibekali mesin dua silinder DOHC 249cc liquid-cooled. Dapur pacunya mampu menghasilkan tenaga sebesar 39 daya kuda di 12.500 rpm dan torsi 23,5 Nm di 10.000 rpm.

Hadir dengan tiga varian berbeda, motor sport tersebut dijual mulai dari Rp63,7 juta.

Suzuki GSX150 Bandit

b

Suzuki Bandit tampil di GIIAS 2019.

Motor sport telanjang yang pertama meluncur Oktober tahun lalu itu, memiliki tampilan gagah yang identik dengan pengguna dari kalangan pria. Boks mesinnya dirancang pejal dengan dudukan yang agak mengundak ke atas.

Suzuki GSX150 Bandit sendiri dibekali dengan mesin 149,1cc bersilinder tunggal dengan semburan tenaga maksimum hingga 14,1 kw dan torsi puncak 14 Newton meter. Sedang transmisinya berjumlah enam-percepatan dengan sistem pendingin cairan.

Sejauh ini, pabrikan menawarkan Suzuki GSX150 Bandit dalam empat varian warna berbeda, yakni  abu-abu, putih, hitam, dan juga merah. Harganya sangat terjangkau, yakni mulai dari Rp26,75 juta on the road Jakarta.

Yamaha FreeGo

Yamaha FreeGo.

Selain Honda, Yamaha juga menempatkan satu skutiknya di kandidat motor terbaik versi FORWAT tahun ini. Model yang pertama meluncur Oktober tahun lalu tersebut, memiliki tampilan yang ringkas dan elegan dengan mengandalkan laburan warna dual-tune.

Salah satu yang menjadi nilai jual Yamaha FreeGo adalah ruang bagasinya yang besar, sehingga memudahkan pemilik untuk menyimpan banyak bawaan saat bepergian jauh. Selain itu, skutik bermesin 125cc itu juga sudah dilengkapi dengan fitur kekinian seperti panel instrumen digital, soket pengisian daya, serta sistem keamanan berbasis keyless.

Yamaha FreeGo hadir dalam tiga varian berbeda dengan banderol mulai dari Rp18,8 juta.

Yamaha MT-15

Yamaha menjadi satu-satunya pabrikan yang menyumbang dua model untuk bertarung di FORWOT Motorcycle of the Year 2019. Sepeda motor bergaya naked-nya, MT-15 merupakan nama yang digadang-gadang akan menyulitkan Suzuki GSX150 Bandit meraih kemenangan.

Yamaha MT-15 pertama kali melakukan debutnya pada Januari lalu. Sama seperti motor telanjang pada umumnya, tunggangan tersebut dirancang tanpa fairing dengan bagian kepala yang didesain seperti topeng.

Motor yang menggunakan mesin 155cc berteknologi Variable Valve Actuation atau VVA itu hadir dengan tiga pilihan warna, yakni abu-abu, hitam, dan juga biru. Pabrikan menjual Yamaha MT-15 di harga Rp35,65 juta.

Sebagai informasi, proses penjurian yang melibatkan 21 pewarta otomotif di Tanah Air itu segera selesai, dan pemenangnya akan diumumkan pada 15 Oktober mendatang. (re2)

Berita Terkait
hitlog-analytic