Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

India Bikin Motor Bisa Berdiri Sendiri, Mirip Teknologi Honda

Skuter listrik india berdiri sendiri
Sumber :

100kpj – Dua insinyur lulusan Institut Teknologi India membuat motor yang bisa berdiri sendiri. Ini mirip dengan motor dari Honda yang sempat mengejutkan lewat teknologi self-balancing.

Seperti dilansir Rushlane, dua insinyur tersebut menerapkan self-balancing ini pada skuter listrik. Hebatnya, teknologi yang mereka buat bisa dipasang di skuter otomatis apa pun.

Dengan hanya tambahan biaya sekitar 6.000 INR atau setara Rp 1,1 juta. Co founder Liger Mobility, Ashutosh Upadhyay dan Vikas Poodar, mengatakan teknologi akan membuat sepeda motor berharga 10 persen lebih mahal.

Tetapi, motor akan lebih aman dan pastinya terlihat cedas. Bahkan kabarnya, Upadhyay dan Poodar kini sedang mengembangkan teknologi perintah suara dan parkir otomatis di teknologi buatannya.

Keduanya butuh dua tahun untuk mengembangkan teknologi self-balancing ini. Kunci utama teknologi ini ada di bandul pemberat yang selalu dikalibrasi secara real time.

Perlu sistem sensor yang akurat, aktuator, dan algoritma yang kuat. Namun, efeknya adalah konsumsi baterai akan lebih boros karena sistem selalu berusaha menjaga keseimbangan motor.

Berita Terkait
hitlog-analytic