DeRide Hadirkan SMK, Helm Premium Asal India dengan Harga Terjangkau
100kpj – DeRide Store selaku ritel helm dan apparel premium untuk para bikers kini menawarkan helm premium asal India dengan harga cukup terjangkau. Yakni, helm SMK yang memiliki banyak pilihan model.
Pengenalan helm SMK ini juga bersamaan dengan dideklarasikannya komunitas Jurnalis Otomotif Studds & SMK (JOSSI) serta Jurnalis Otomotif Nolan Indonesia (JONI) pada Senin 9 Oktober 2023. Acara berlangsung di store terbaru DeRide yang berada di PIK 2.
Boy Septa Wirawan, General Manager Brand SMK & Studds, menjelaskan bahwa SMK berada dalam segmen menengah. Sedangkan helm Studds yang kerjasama dengan SMK untuk mengisi segmen ‘entry level’ atau menengah ke bawah.
“Kami berada dalam segmen menengah dengan bahan utama polikarbonat,” ujar Boy pada wartawan di PIK 2 di area Erajaya Digital Centre (EDC), kemarin.
“Kami adalah pemain baru dalam pasar helm Indonesia. Sehingga, untuk mengawali langkah dalam melakukan penetrasi pasar, kami memilih untuk aktif berkontribusi dalam beragam pameran otomotif,” lanjutnya.
Untuk helm SMK menghadirkan berbagai model helm, mulai dari full face, half face, modular, hingga cross over. Harga helm SMK berkisar antara Rp800 ribuan hingga Rp2 jutaan, sementara harga helm Studds berkisar antara Rp300 ribu hingga Rp600 ribuan.

Opsen Pajak Bikin Anjlok Penjualan dan Harga Motor Naik Rp2 Juta

Biar Tak Bingung, Ini Cara Hitung Opsen Pajak Kendaran yang Berlaku di 2025

Terungkap! Ini Desain Motor Listrik yang Meluncur Tahun Depan dari MAKA Motors

Bakal Kena PPN 12 Persen, Ini Motor dan Mobil yang Masuk Kategori Mewah

Harga Terjangkau Helm Motor Buatan India Curi Perhatian di Indonesia

Pameran Motor IMOS 2024 Catat Transaksi Penjualan Rp70 Miliar

27 Merek Mobil Ramaikan Pameran GJAW 2024, Ada Merek Baru

Respiro Rilis Jaket Motor Threnox yang Kaya Fitur di IMOS 2024

Honda CBR150R Terbaru Meluncur di Indonesia dengan Harga Mulai Rp39 Jutaan

Hadir di 3 Pulau Berbeda Honda Bikers Day 2024 Digeruduk Ribuan Motor Honda

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
