Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Viral Video Fitur Keyless Honda ADV Dinilai Gampang Kebobolan, Gimana Biar Aman?

Remot Keyless pada Motor
Sumber :

100kpj – Setelah rangka eSAF yang viral, kini fitur keyless pada motor Honda kembali menjadi sorotan usai dinilai gampang dibobol atau tak aman. Ini usai viral video terkait smart key Honda ADV 160 yang terkonek dengan motor ADV lainnya.

Menilik pada video yang diunggah oleh akun Instagram @travelmatesiantar, Rabu 13 September 2023, nampak pemilik motor matic Honda ADV 160 memegang kunci keyless miliknya.

Lalu dia menyalakan motornya, lalu di sebelahnya ada motor ADV orang lain. Ketika mencoba menyalakan motor orang lain tersebut, ternyata dapat terkoneksi.

"Nah ini gimana lur, ini motor ku (Honda ADV 160) tuh nyala bisa. Iki motore siapa iki emboh motor orang, loh hahaha saget (bisa) pak," ucap pria yang ada di dalam video tersebut.

Sontak video tersebut mendapat beragam komentar dari netizen, ada yang cemas tapi banyak juga yang menilai itu bukan kesalahan dari fiturnya. Seperti diketahui, fitur keyless dinilai lebih aman ketimbang kunci motor konvensional.

"Motor suamiku pernah ketukar juga gara2 kunci sama. Nyadar pas dah sampai rumah, alhasil balik lagi ke tempat semula buat tukar lagi motornya," kisah netizen di kolom komentar video itu.

Berita Terkait
hitlog-analytic