Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

AHM Buka Suara soal Penjualan Rangka eSAF di Bengkel Resmi Honda

Bengkel AHASS siaga Mudik
Sumber :

100kpj –  Di tengah riuh rangka eSAF yang dituding mudah karatan dan keropos, ternyata PT Astra Honda Motor (AHM) melalui bengkel resmi AHASS menjualnya kepada konsumen di Indonesia. Rangka motor tersebut dijual dengan harga sekitar Rp1 jutaan dan bisa dibeli di jaringan dealer resmi Honda di Indonesia.

Dengan adanya fakta ini, membuat netizen di sosial media makin riuh. Honda ditengarai mencari untung dengan penjualan rangka tersebut di tengah isu rangka eSAF mudah mengalami karatan dan keropos.

General Manager Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM), Ahmad Muhibbudin, mengatakan jika pihaknya memang sudah lama menjual rangka eSAF motor Honda. Bahkan, untuk rangka pada model motor lainnya yang non eSAF.

Rangka esaf pada motor Honda

"Ini saya ingin sampaikan bahwa sebenernya AHM itu sudah lama menjual rangka itu, baik eSAF maupun rangka model motor yang lain," ujar dia saat ditemui di Cikarang, Rabu, 23 Agustus 2023.

"Kita lakukan (jual rangka) karena memang setiap produk baru itu kita siapkan rangka pada aftermarket-nya untuk mengantisipasi kalau ada demand dari konsumen dan itu berlaku untuk semua motor, bukan hanya motor yang menggunakan rangka eSAF," lanjut dia.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan bahwa pergantian rangka motor tidak boleh sembarangan. Nantinya konsumen yang melakukan pergantian rangka harus memiliki nomor yang sama dengan sebelumnya.

Berita Terkait
hitlog-analytic