Helm NHK Mark-1 Resmi Meluncur Pakai Teknologi RHD Lens, Harga di Bawah Rp1 Juta
100kpj – NHK Indonesia baru saja meluncurkan helm terbarunya yang dinamai NHK Mark-1 pada Selasa 1 Agustus 2023. Pelindung kepala bagi pengendara motor ini hadir dalam tipe full face dan ada 3 varian yang bisa dipilihnya, menariknya lagi helm ini dibanderol di bawah Rp1 juta saja.
3 varian yang bisa dipilih pada helm NHK Mark-1, yakni single visor, double visor dan elite. Yang menjadi perhatian adalah bagian visor helm yang sudah memakai teknologi terbaru yaitu RHD Lens (Revolution High Definision Lens).
Di mana untuk pertama kalinya visor helm harian menggunakan teknologi Aero Space yang dapat mengurangi dan menghalau sinar matahari secara maksimal, bahkan sorotan led dari kendaraan lain.
"NHK Mark-1 merupakan helm NHK Fullface Street series terbaru yang lahir dari pengembangan tim NSRD (NHK Sport Racing Developement). Kami selalu ingin memberikan helm NHK dengan fitur berteknologi racing terbaru dengan kualitas terbaik bagi para bikers," ujar Technical Director NHK Indonesia, Johanes Cokrodiharjo di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa 1 Agustus 2023.
NHK Mark-1 menggunakan visor tipe smoke alias gelap, tapi Johannes menjamin jika teknologi RHD Lens bisa dibandingkan dengan visor clear pada umumnya. Maka dari itu, penggunaan di malam hari pun masih aman bagi para pengendara motor.
"RHD Lens punya pengelihatan yang lebih bersih daripada visor jenis clear itu sendiri. Jadi ketika berkendara di malam hari pengelihatan pengendara akan tetap jernih dan fokus, tidak gelap," tambahnya.

Opsen Pajak Bikin Anjlok Penjualan dan Harga Motor Naik Rp2 Juta

Biar Tak Bingung, Ini Cara Hitung Opsen Pajak Kendaran yang Berlaku di 2025

Terungkap! Ini Desain Motor Listrik yang Meluncur Tahun Depan dari MAKA Motors

Bakal Kena PPN 12 Persen, Ini Motor dan Mobil yang Masuk Kategori Mewah

Shell Bantah Bakal Tutup Semua SPBU di Indonesia

Harga Terjangkau Helm Motor Buatan India Curi Perhatian di Indonesia

Pameran Motor IMOS 2024 Catat Transaksi Penjualan Rp70 Miliar

Ini yang Bikin Gaikindo Pede Penjualan Mobil Bisa Tembus 1 Juta Unit Lagi

27 Merek Mobil Ramaikan Pameran GJAW 2024, Ada Merek Baru

Respiro Rilis Jaket Motor Threnox yang Kaya Fitur di IMOS 2024

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
