Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Motor Naked Baru yang Diduga Honda CB300F Sudah Terdaftar di Indonesia, Intip Bocorannya

Honda CB300F
Sumber :

Desain motor naked yang diduga Honda CB300F

Sistem pengeremannya sudah pakai cakram 276 mm di depan dan 220 mm di belakang, serta dilengkapi ABS (Anti-lock Braking System) dua kanal. CB300F pakai menggunakan monoshock di belakang dan sepasang suspensi upside down besar berwarna emas di depan.

Untuk fitur ada Honda Smartphone Voice Control System (HSVCS). Kemudian ada panel meter full digital yang menunjukkan beragam informasi berkendara, dan ada juga colokan charger USB-C.

Honda CB300F

Setiap lampu motor sudah LED, tempat duduk model split seat, tapered handle bar untuk memberikan posisi berkendara yang nyaman. Soal dapur pacu, motor ini pakai mesin 293.52cc PGM-FI dengan semburan tenaga 24.1 hp pada 7.500 rpm dan torsi puncak sebesar 25.6 Nm di 5.500 rpm.

Transmisi manual berkoplingnya mempunyai 6 percepatan. Di India, Honda CB300F dijual mulai Rs 225.900 atau setara Rp42,1 juta sampai Rs 228.900 atau setara Rp42,5 juta.

Berita Terkait
hitlog-analytic