Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Motor Buatan Pulogadung Ternyata Laris Manis di Luar Negeri

Pengangkutan motor di pelabuhan
Sumber :

100kpj – Indonesia sebagai salah satu negara basis produksi sepeda motor terlihat dari catatan data yang dibuat Asosiasi Industri Motor Indonesia (AISI). Dari bulan Januari hingga Juni tercatat sebanyak 367.488 unit atau meningkat 42 persen dari catatan tahun lalu di periode yang sama.

Tahun lalu di periode Januari hingga Juni, kuda besi yang di ekspor hanya  257.879 unit. Dan dengan pencapaian itu, maka AISI tampak cukup pede mampu mengapalkan motor ke mancanegara sebanyak 700 ribu unit akan terwujud.

Menariknya, catatan ekspor motor tahun ini seakan-akan mematahkan hasil kurang baik di tahun 2018. Tahun lalu, ekspor motor di bulan ke-6 atau Juni menjadi titik terendah.

Sedangkan tahun ini, catatan di bulan ke-6 masih lebih tinggi dari bulan Februari dan April. Di bulan Februari hanya diekspor 54.750 unit sedangkan di April hanya diekspor 52.397 unit. Pencapaian tertinggi masih di bulan ke-5 alias Mei dengan angka 75.876 unit.

Sebagai informasi, semua anggota AISI diketahui memiliki produk untuk dipasarkan di luar negeri. Pabrik Honda di Sunter sudah sejak lama mengekspor motor bebek dan skuter matik. Begitu pula dengan Yamaha, yang memiliki pabrik produksi di Pulogadung, Jakarta Timur.

Suzuki memanfaatkan pabrik mereka di Tambun, Bekasi untuk membuat produk yang dipasarkan secara lokal maupun ekspor. Sementara, Kawasaki mengandalkan pabrik baru mereka di Cibitung, Bekasi. TVS diketahui memiliki pabrik di Karawang, Jawa Barat.

Berita Terkait
hitlog-analytic