Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Harga Helm Pembalap MotoGP Untuk Hadiah Penonton Sirkuit Mandalika

Marc Marquez tubruk Aleix Espargaro. Foto: MotoGP.
Sumber :

100kpj – Aleix Espargaro salah satu pembalap MotoGP yang menjadi sorotan saat tiba di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Pada Februari saat mengikuti tes pra musim di Sirkuit Mandalika, ada berapa postingan di media sosialnya yang viral.

Dalam unggahan media sosialnya, pembalap Aprilia Racing itu bersepeda di kawasan Sirkuit Mandalika, hingga akhirnya menemukan beberapa momen yang menurutnya aneh, atau tidak biasa dilihat selama keliling dunia.

Aleix Espargaro

Pertama, dia melihat ada penjual buah yang mejajakan dagangannya persis di samping outlet bensin eceran. Hal tersebut tentu membuatnya heran, sebab buah-buahan dan bahan bakar minyak (BBM) tak semestinya disandingkan.

Kemudian pembalap bernomor 41 itu melihat seorang ibu-ibu menunggangi motor matik dengan membawa empat orang anak berpakaian sekolah, tanpa mengenakan perlengkapan berkendara, seperti halnya helm.

Bahkan postingan tersebut mendapatkan respon dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, hingga akhirnya Aleix menyindir emak-emak tersebut mengunggah foto duduk bertiga di atas motor Aprilia RS-GP.

Kini pembalap asal Spanyol tersebut kembali hadir untuk berkompetisi di  seri kedua MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Mandalika, pada Minggu 20 Maret 2022. Namun sebelum mengaspal, dia berjanji akan memberikan hadiah untuk penonton.

Melalui Instagram pribadinya, Aleix Espargaro memposting helm yang digunakannya akan menjadi hadiah bagi pengunjung yang menyaksikan langsung kompetisi adu kebut tersebut. Namun ada syaratnya.

“Hai penggemar Indonesia, jika saya mencapai 1 juta pengikut sebelum hari Minggu, setelah balapan saya akan melemparkan helm balap saya ke tribun,” tulis statusnya kemarin, Kamis 17 Maret 2022.

Sebelumnya pengikut Instagram Aleix sekitar 950 ribu, namun setelah memposting foto dengan status tersebut, hanya satu hari pembalap MotoGP itu merasakan kekuatan netizen, di mana jumlah pengikutnya sesuai target.

Helm yang ditawarkan Aleix Espargaro sebagai hadiah adalah KYT SR-GP dengan warna, dan striping khusus. Artinya meski jenisnya serupa dengan helm Enea Bastianini, namun secara penampilan berbeda.

Merangkum dari beberapa sumber, kode pelindung kepala tersebut serupa dengan produk Suom, mengingat KYT telah menyuntikan dana kepada perusahaan asal Italia tersebut saat terjadi krisis beberapa waktu lalu.

Berdasarkan informasi dari situs resmi Suomy, dilansir Viva Otomotif, Jumat 18 Maret 2022, pelindung kepala tersebut terbuat dari bahan karbon halus, yang dipadukan dengan kevlar dan fiberglass. 

Untuk bagian luarnya mengandalkan bahan dari serat tricarboco untuk memastikan cangkang lebih keras, lebih aman, dan tahan benturan, namun tetap ringan. Terdapat beberapa lubang pada bagian depan untuk sirkulasi udara.

Harga helm tersebut berdasarkan platform jual beli online di lego Rp7-8 jutaan, tergantung edisi pembalap MotoGP yang mengenakannya.

 

Berita Terkait
hitlog-analytic