Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Thailand Negara Pertama di Asia yang Pasarkan Honda ADV350

Honda ADV350 Meluncur di EICMA Milan.
Sumber :

100kpj – Honda ADV350 akan segera merambah ke pasar Asia, usai diperkenalkan pertama di Eropa pada November 2021. Kisaran harga yang bakal dibanderol untuk skuter semi petualang ini adalah Rp79 jutaan.

Honda ADV 350 pertama kali diluncurkan di pameran EICMA 2021 yang berlangsung di Kota Milan, Italia. Honda ADV350 tersebut menggunakan basis yang sama dengan Honda Forza 350 yang dipasarkan di Eropa.

Bukan hanya rangka, keduanya turut ‘berbagi’ mesin dan sejumlah fitur standar. Kini, seperti dilansir dari Greatbiker, bila Honda ADV 350 akan diperkenalkan di Thailand pada awal 2022, karena sebagai produsen Honda Forza 350.

Diprediksi harga motor dengan konsep urban adventure itu, dibanderol mulai 185 bath, atau setara Rp79 jutaan hingga 189 bath Rp80 jutaan. Harga tersebut lebih mahal sedikit dari Honda Forza 350.

Akan tetapi, tak ada informasi apakah spesifikasi ADV 350 versi Asia akan sama dengan yang dipasarkan di Eroap. Jika di Eropa, Pada bagian depan, kendaraan baru tersebut benar-benar menyerupai Honda ADV 150.

Honda ADV350 Meluncur di EICMA Milan.

Sedangkan dari tengah hingga ke belakang, tampilannya mirip-mirip X-ADV dengan desain yang lebih padat. Honda mengandalkan rangka tubular baja, suspensi depan upside down dan belakang model tabung.

Berita Terkait
hitlog-analytic