Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Yamaha Rilis Motor Replika Toprak Razgatlioglu saat Juarai WSBK 2021

Motor Yamaha R1 Replika Toprak Razgatlioglu
Sumber :

100kpj – Yamaha tak berhenti merayakan keberhasilan Toprak Razgatlioglu dalam menjuarai World Superbike (WSBK) 2021. Pabrikan asal Jepang itu kini merilis motor replika Yamaha R1 yang dipakai oleh Toprak.

Dilansir Paultan, Yamaha R1 replika tersebut hanya dibuat terbatas 21 unit saja. Untuk tampilan, motor itu sama dengan motor yang diusung oleh tim Pata Yamaha dimana Toprak Razgatlioglu jadi pembalapnya.

Angka 21 dipakai untuk mencerminkan musim 2021 Yamaha yang bersejarah dengan triple crownnya. Yamaha R1 eksklusif ini merupakan hasil rakitan Crescent Racing Pro Shop, selama enam tahun terakhir menjalankan proyek resmi Yamaha WSBK.

Yamaha R1 ini sanggup menghasilkan 205 tenaga kuda di roda belakang (meningkat 20 bhp di atas R1 standar). Di mana, pengiriman torsi linier melalui knalpot Akrapovic spesifikasi WorldSBK dan ECU balap GYTR terbaru.

Motor juga lebih ringan 26kg dari Yamaha R1 versi standar. Dilengkapi juga dengan suspensi Ohlins yang legendaris, fork clamp spesifikasi pabrikan, velg Marchesini forged, dan sistem pengereman dari Brembo.

Berita Terkait
hitlog-analytic