Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Deretan Motor Baru yang Rilis di GIIAS 2021, Ada Apa Saja?

Honda CB150X
Sumber :

100kpj – Ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 tak cuma menghadirkan mobil-mobil saja dalam pamerannya hingga 21 November. Ada beberapa pabrikan sepeda motor juga yang ikut mejeng dalam acara di ICE BSD, Tangerang, ini.

Tahun ini peserta motor yang hadir di GIIAS ada 6 merek, yaitu Honda, Benelli, SYM, SM Sport, WMoto dan CF Moto. Bahkan, beberapa merek motor tersebut melakukan perilisin motor anyarnya di GIIAS 2021. Apa saja?

1. Suzuki Gixxer SF 250

Suzuki Gixxer SF 250

Motor dengan dengan DNA GSX-R dan Hayabusa ini, memiliki tampilan cukup gahar dan sporty. Suzuki Gixxer SF 250 dilengkapi beragam fitur dan teknologi terkini yang memberikan kebanggan tersendiri bagi penggunanya.

Seperti LED headlight yang terang dan tajam, LED taillight yang atraktif, Easy-Start-System untuk memudahkan pengendara menghidupkan mesin, serta Digital Instrument Cluster yang informatif dan tampil sporty.

Motor ini ditenagai mesin berkapasitas 250cc Fuel Injection yang memberikan impresi performa dan durabilitas yang tinggi. Mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 26.5ps@9000rpm dan torsi 22.6Nm@7500rpm yang disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 6-speed.

Gixxer SF 250 hadir dengan pilihan warna menarik, yaitu Triton Blue/Silver (100 th Year Anniversary Edition), dan Metallic Triton Blue dan Metallic Matte Black. Motor ini dibanderol dengan harga Rp49.300.000,- (on the road DKI Jakarta).

2. Honda CB150X

Honda CB150X

PT Astra Honda Motor (AHM) telah memperkenalkan motor petualang terbarunya Honda CB150X di Indonesia. Motor ini diklaim menjadi yang pertama di segmen 150cc sport adventure di Tanah Air.

New CB150X hadir dengan desain adventure touring dan nuansa tampilan big bike dengan beragam fitur canggih. Bagian dapur pacunya, mesinnya pakai spek 4 tak, DOHC, 4 katup, berpendingin cairan, 149,16 cc dengan spek diameter x langkah 57,3 mm x 57,843 mm.

Mesin ini memiliki rasio kompresi 11,3: 1 dan menggunakan tipe transmisi manual 6-percepatan. New CB150X hadir dengan warna pilihan Volcano Matte Black, Glossy Red & Matte Green. Untuk kisaran harga Rp32.000.000 - Rp 35.000.000., motor sendiri sudah bisa dipesan di diler-diler Honda.

3. Keeway SCR 250

PT Benelli Motor Indonesia (BMI) resmi meluncurkan Keeway SCR 250V di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2021. Kendaraan bertampang gagah tersebut dihadirkan untuk penggemar scrambler dengan biaya terbatas.\ Kendaraan baru tersebut mengusung mesin V engine 250cc SOHC dengan teknologi injeksi.

Sayangnya, tak disebutkan secara pasti, berapa tenaga dan torsi maksimum yang bisa dihasilkan. Keeway SCR 250V tersedia melalui tiga pilihan warna, yakni silver, hitam, dan orange.

Konsumen yang hendak membelinya cukup menyiapkan mahar Rp57,3 juta, on the road Jakarta. “Motor keren ini baru mulai kita distribusikan Februari 2022 nanti,” kata Presiden Direktur atau Presdir PT BMI, Steven Kentjana.

Berita Terkait
hitlog-analytic