Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Penasaran Seberapa Kencang Motor Listrik Harley-Davidson? Terjawab

Harley Davidson Livewire.
Sumber :

100kpj – Dibalik nada sumbang mengenai isu 'tak berisik' dari motor listrik LiveWire yang akan diluncurkannya, Harley-Davidson pantas bangga. Produsen motor gede (moge) asal Amerika Serikat ini telah membeberkan kemampuan motor listriknya tersebut.

Dilansir dari phys.org, Jumat 12 Juli 2019, moge listrik LiveWire andalan Harley-Davidson ini mampu melesat dari posisi diam hingga mencapai kecepatan 60 mph atau hampir 100 km perjam hanya dalam waktu 3 detik saja.

Kehadiran motor listrik yang akan dibanderol sekitar 30 ribu dollar AS atau setara Rp421,9 juta ini memang sempat menuai kritikan. Motor ini dianggap menjadi 'noda' karena suaranya yang hampir tak terdengar. Hilang suara mesin yang menggelegar.

Namun perusahaan yang bermarkas di Milwaukee ini punya alasan menghadirkan moge listrik tersebut. Penjualannya memang tengah jeblok, turun 3,3 persen di kuarter pertama tahun ini.

Dan untuk mendukung kehadiran motor listriknya ini, Harley-Davidson kini tengah bekerja sama dengan salah satu anak perusahaan Volkswagen, Electrify America, untuk mengembangkan stasiun fast charging di beberapa lokasi.

Berita Terkait
hitlog-analytic