Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Kaget, Ternyata Fabio Quartararo jadi Incaran Polisi

Fabio Quartararo. Foto: Speedweek.
Sumber :

100kpj – Mungkin terihat janggal, tapi memang benar jika ada razia yang digelar oleh polisi lalu lintas, Fabio Quartararo pasti akan menjadi incaran polisi, apalagi jika Quartararo diketahui mengemudi sepeda motor.

Karena pembalap yang sudah memastikan gelar juara dunia MotoGP musim 2021 tersebut tidak punya SIM khusus motor.

Padahal walaupun punya gelar juara dunia MotoGP, jika berkendara menggunakan sepeda motor di jalan raya tentu harus punya SIM alias Surat Izin Mengemudi.

Fabio Quartararo sepertinya tidak tertarik untuk membuat SIM khusus motor, bahkan dia cukup mengendarai skuter kecil yang kapasitas mesinnya 125cc, yang diizinkan digunakan untuk pemegang lisensi B, SIM yang peruntukkannya bagi pengemudi mobil.

Fabio Quartararo

“Saya mengendarai sebuah skuter kecil 125cc, tetapi bukan sepeda motor dengan kapasitas mesin besar. Berkendara di jalan raya dengan motor adalah sesuatu yang tidak bisa saya nikmati,” bilang Quartararo dikutip dari Motorsport.

Lebih lanjut Quartararo menjelaskan bahwa dirinya tahu betul akan risiko yang dihadapi kala berkendara, makanya dirinya enggan menggunakan sepeda motor dengan kapasitas mesin yang besar di jalan raya, dan hal itu yang membuatnya tidak tertarik untuk membuat SIM untuk sepeda motor.

Berita Terkait
hitlog-analytic