Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Spesifikasi dan Harga Honda Verza CB150 Terbaru 2021

Honda CB150 Verza
Sumber :

Untuk bagian kaki-kaki, Honda CB150 Verza memakai suspensi depan dengan tipe Teleskopik dan suspensi ganda di bagian belakang. Menariknya, Anda dapat mengatur tingkat kelembutan suspensi belakang sehingga dapat digunakan dengan lebih nyaman untuk meredam guncangan.

Namun, rem belakang motor ini masih memakai rem tromol sehingga kepakemannya sedikit berkurang di bawah rem cakram. Sedangkan untuk rem depan telah memakai rem cakram hidrolik yang akan menghasilkan daya cakram cukup kuat.

Seperti yang telah disinggung di atas, varian SW masih memakai velg jari-jari sedangkan varian CW telah memakai velg racing. Namun, keduanya memakai ukuran ban yang sama persis, untuk ban depan berukuran 80/100 – 17 M/C 46P serta ban belakang 100/90 – 17 M/C 55P.

Mesin

Honda CB150 Verza

Honda CB150 Verza memakai mesin SOHC 4 silinder dengan kapasitas sebesar 150cc. Menariknya motor ini telah dilengkapi dengan PGM-FI (Programmed Fuel Ijection) yang akan membuatnya lebih irit bahan bakar dan mesin semakin ramah lingkungan. Tenaganya pun cukup besar, di mana tenaga maksimunnya telah mencapai 13.04 ps dalam puataran mesin 8.500 rpm.

Kemudian untuk torsi, motor ini dapat meraih torsi puncak dalam putaran mesin 6.000 rpm dengan keluaran torsi mencapai 12.73 Nm. Torsi yang dihasilkan tersebut cukup besar sehingga kemampuan akselerasi motor ini semakin maksimal.

Berita Terkait
hitlog-analytic