Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Setelah GIIAS Batal, Pameran Otomotif di Jakarta Gagal berlangsung

SPG mobil
Sumber :

Dengan adanya hal tersebut, pameran JAW yang direncanakan berlangsung pada akhir November 2020 di JCC (Jakarta Convention Center), Senayan itu dibatalkan. Dan diundur hingga tahun depan, menjadi 9-17 Januari 2021.

“Menjadi tanggung jawab Gaikindo agar penyelenggaraan ini dapat berlangsung baik, aman dan lancar. Pameran pada saat ini menjadi penting, karena menandai titik kebangkitan industri otomotif Indonesia,” ujar Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi dalam keterangan resminya, Sabtu 17 Oktober 2020.

Sementara harapan Ketua III Gaikindo Rizwan Alamsjah, jika kondisi pandemi semakin membaik, maka JAW akan menjadi pameran otomotif pertama yang berlangsung, setelah hampir semua event otomotif ditangguhkan pada 2020.

“Kami meyakini penyelenggaraannya akan menjadi momentum yang sangat baik, dan sangat ditunggu baik dari para merek, serta masyarakat yang pasti sudah sangat kanget dengan suasana pameran otomotif,” tutur Almsjah yang juga Ketua Penyelenggara pameran Gaikindo.

Sebagai informasi, adanya pameran otomotif diharapkan dapat mendongkrak penjualan mobil yang mengalami penuruan hingga 50 persen di tahun ini akibat pandemi.

Berita Terkait
hitlog-analytic