Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Siap-Siap Mobil Baru Suzuki Rp100 jutaan Akan Jual di Indonesia

Suzuki Karimun edisi spesial

100kpjSuzuki berniat meluncurkan satu produk baru untuk merayakan Hari Jadi mereka yang ke-50 tahun di pasar otomotif Indonesia. Itulah mengapa, kendaraan roda empat yang hendak mereka kenalkan bukan produk biasa, melainkan berstatus special edition atau edisi khusus. Hhmmm, kira-kira mobil baru Suzuki apa ya?

Donny Saputra, Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales atau SIS, sempat memberi bocoran mengenai tampilan kendaraan. Hal tersebut ia sampaikan dalam bentuk teaser atau cuplikan video. Menariknya, pada akhirnya Donny tak bisa menampik, bahwa mobil yang dimaksud adalah Karimun Wagon baru.

Lebih jauh, dia menambahkan, kendaraan mungil tersebut bakal menjadi produk baru terakhir yang Suzuki luncurkan tahun ini. “Sekarang udah Oktober, tinggal beberapa bulan lagi waktu efektif. Keliatannya, ini bakal menjadi peluncuran pamungkas kami di tahun 2020,” terangnya.

Baca juga: Suzuki Indonesia Bakal Luncurkan Mobil Murah Edisi Khusus, Penasaran?

Suzuki Karimun Wagon R

Peluncuran Karimun Wagon R edisi khusus tersebut tentu akan menarik, mengingat model itu merupakan satu-satunya low cost green car atau LCGC dengan model boxy bermesin 1.000cc yang dipasarkan di Indonesia.

“Jadi, kenapa harus  Suzuki Karimun Wagon R? Sebetulnya, mobil itu punya kebanggaan tersendiri. Bahkan, dulu mobil itu pertama diluncurin 9-9-1999. Tampilannya seperti apa? Kami belum bisa kasih tahu, nanti (kalau sudah jelas), kami sampaikan,” kata dia.

Sementara itu dilansir dari laman Instagram @indra_fathan, bocoran wujud mobil yang dimaksud sudah beredar. Kendaraan itu menggunakan basis low cost green car Suzuki Karimun Wagon R GS, yang saat ini dijual mulai Rp142 jutaan.

Ubahan yang dilakukan SIS tidak banyak, mereka hanya menambahkan spoiler pada bagian bumper depan, samping, bumper belakang, dan di atas pintu bagasi. Grille dan rumah lampu kabut diberi warna gelap. Ada aksen merah pada grille, bumper belakang, samping dan sayap. Terakhir, SIS menambahkan stiker edisi 50 tahun di sisi samping.

Baca juga: Lama Tenggelam, 7 Hari Lagi Suzuki Meluncurkan Karimun Baru di RI

Berita Terkait
hitlog-analytic