Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Sembunyikan Suzuki APV di Truk Demi Bisa Mudik, Ongkosnya Rp2 Juta

Suzuki APV disembunyikan di truk

100kpj – Para pemudik yang nakal terus berputar otak agar bisa mengelabui petugas demi bisa pulang ke kampung halamannya dengan cara yang cukup konyol. Namun, upaya-upaya tersebut nyatanya masih bisa digagalkan.

Salah satunya pemudik yang mencoba mengelabui petugas gabungan Dinas Perhubungan, Polri dan TNI yang berjaga di check point Gerem, Kota Cilegon, Banten. Pemudik nakal itu coba menyembunyikan mobil Suzuki APV ke dalam bak truk.

Baca Juga:
Istri Disuruh Duduk di Kursi Belakang, Pengendara Ngamuk: Saya Ikuti Aturan Allah

Lebih Murah dari Indonesia, Bensin di Malaysia Kini Rp4.326 per Liter

McLaren MP4 12C Kecelakaan di Tol Jagorawi, Berapa Kencang Mobil Ini?

"Kali ini kita menemukan travel truk, yang mengangkut penumpang dan sebuah mobil di pos cek Gerem," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Cilegon AKP Ali Rahman Sihotang melalui pesan singkatnya, Minggu, 3 Mei 2020.

Kejadian itu diketahui petugas pada Minggu siang. Mobil APV itu ditutupi terpal agar tak diketahui petugas, namun pada akhirnya berhasil digagalkan. "Dengan tujuan akan ke Lampung yang mana mobil itu sengaja mengelabui petugas," katanya.

Berita Terkait
hitlog-analytic